Bandung, tvOnenews.com - Seorang siswi SMK di Kabupaten Bandung, Jawa Barat diduga menjadi korban Perundungan teman sekolahnya. Korban mengalami depresi hingga meninggal dunia.
Suasana duka masih meliputi rumah orang tua Nabila Putri Nur Aini di Desa Cihanjuang Kampung Centeng, Kecamatan Parampong, Kabupaten Bandung Barat.
Ibu korban menuturkan, peristiwa perundungan ini terkuak setelah viral di berbagai media sosial.
Sebuah akun membuat ulasan tentang dugaan aksi Bullying pada tanggal 6 Juni 2024.
Peristiwa perundungan dilakukan salah satu siswi SMK Kesehatan di Bandung Barat yang mengakibatkan korban depresi dan meninggal dunia.
Perundungan sendiri berlangsung selama hampir 3 tahun dengan berbagai bentuk mulai dari hinaan, cacian, paksaan untuk mengerjakan tugas sekolah hingga diminta gendong dari toilet ke ruang kelas.
Ibu korban, Siti Aminah (42) membenarkan dugaan bahwa anaknya depresi usai mendapat perlakuan bullying dari teman sekolahnya.
Tindakan bullying yang dimaksud berbentuk hinaan, cacian hingga dipaksa mengerjakan tugas sekolah.
Dugaan tindakan pembullyan itu berawal saat kondisi anaknya tidak nampak seperti biasanya.
Aminah mengungkapkan kondisi kesehatan anaknya terus mengalami penurunan dan mulai murung, suka marah hingga sesekali memberontak. (awy)