Jakarta, tvOnenews.com - Peristiwa unik yang viral terjadi di Kecamatan Dungingi, Gorontalo. Seorang ibu membawa anak laki-lakinya berusia 19 tahun yang nakal ke Kantor polisi untuk Dititipkan.
Nunlawati Beu atau Nunu, ibu yang menitipkan anaknya ke Polsek Dungingi itu mengatakan sudah tak sanggup lagi mengatur anaknya yang tak pernah mendengarkannya.
Nunu menuturkan, anak laki-lakinya itu sering tak pulang dan membuat ulah.
Ia mengaku sudah berkali-kali menegur sang anak namun tak pernah didengarkan. Akhirnya ia menyerah dan membawanya ke Polsek Dungingi.
Bahkan, ia sempat membuat perjanjian dengan anaknya agar tidak terus-terusan berulah.
Meski demikian, perjanjian itu tidak dihiraukan dan nasihat Nunu untuk anaknya tak pernah dilakukan.
Menurut dia, keluarganya pun mendukung agar sang anak dititipkan ke polsek untuk mendapatkan bimbingan.
Sementara itu, Kapolsek Dungingi, Ipda Roy Pidu mengatakan, anak tersebut dititipkan ke polsek selama 1x24 jam.
Setelah diinapkan di polsek satu hari penuh, nampak anak itu langsung meminta maaf kepada ibunya. (iwh/ayu)