Jakarta, tvOnenews.com - Presiden RI Prabowo Subianto mengingatkan para pejabat negara agar Berhemat dan mengurangi kebocoran.
Prabowo mengatakan APBN tahun 2025 dirancang untuk menjaga stabilitas. Ia juga mengimbau kepada para pimpinan untuk ikut bersama mengurangi pemborosan dan kebocoran.
Presiden Prabowo bertekad menjamin setiap rupiah uang rakyat sampai ke rakyat yang memerlukan.
“Mengurangi pemborosan, kita sekarang dalam rangka waspada menghadapi tantangan yang tidak menentu, kita harus ikat sabuk-sabuk kita. Kita harus sekali lagi saya tekankan, hemat. Kita harus kurangi kebocoran dari anggaran,” ucap Prabowo Subianto.
“Saya bertekad untuk memerangi kebocoran, kita harus jamin setiap rupiah uang rakyat sampai ke rakyat yang memerlukan,” tambahnya. (ayu)