Jakarta, tvOnenews.com - Sepasang Suami istri yang sudah lanjut usia ditemukan tewas dalam peristiwa kebakaran yang melanda 3 bangunan di Jalan Letjen Suprapto, Bungur Senen, Jakarta Pusat.
Polres Metro Jakarta Pusat dan Polsek Senen pun menerjunkan tim inafis untuk menggelar olah tempat kejadian perkara dan pemeriksaan 4 orang saksi.
Kebakaran yang melanda 3 bangunan tempat usaha pada dini hari kemarin menewaskan sepasang suami istri pemilik bangunan.
Jasad kedua korban yang sudah berusia lanjut ditemukan di tengah puing bangunan saat dilakukan penyisiran oleh Petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan.
Kedua korban diduga terjebak akibat besarnya kobaran api hingga tak bisa menyelamatkan diri.
Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.
Namun menurut petugas, gumpalan api muncul dari kompor gas di bagian dapur warung makan.
Ketika hendak dipadamkan, api justru membesar hingga membakar bangunan warung makan dan kemudian menjalar ke bangunan lain.
Jasad kedua korban selanjutnya dibawa ke kamar jenazah RSCM. Sementara itu, lokasi kebakaran dipasangi garis polisi guna kepentingan penyelidikan. (ayu)