Jakarta, tvOnenews.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto buka suara soal kasus penembakan pemilik rental mobil di rest area kilometer 45 tol Jakarta Merak.
Agus Subiyanto membenarkan bahwa terdapat anggota TNI Angkatan Laut (AL) yang diamankan akibat kejadian itu.
Ia juga menegaskan bahwa prajurit tersebut sudah ditangkap dan akan diproses hukum.
Panglima menyampaikan, pihaknya akan tegas kepada prajurit TNI tersebut jika terbukti bersalah dalam kasus ini.
Bahkan, Panglima TNI juga berjanji akan menegakkan Proses hukum sesuai ketentuan yang berlaku.
Sebelumnya diketahui, seorang oknum anggota TNI AL telah diamankan di Pusat Polisi Militer TNI AL pada Jumat (3/1/2025) atas peristiwa penembakan terhadap pemilik rental mobil yang terjadi di rest area kilometer 45 tol Tangerang, Merak.
Kejadian itu mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan satu orang lainnya terluka. (ayu)