Jakarta, tvOnenews.com - Aksi perundungan anak di bawah umur viral di media sosial. Terlihat sejumlah bocah menganiaya korban berusia 4 tahun.
Polisi pun langsung bergerak dan mengamankan empat pelaku dan didampingi oleh orang tua mereka untuk dibawa ke Polres dan diberikan bimbingan.
Peristiwa perundungan ini terjadi di Jalan Sapia Kecamatan Tallo, Kota Makassar mereka memukul dan menyiram korban dengan air sambil menertawakan korban yang terus menangis kesakitan.
Polisi mengamankan empat pelaku didampingi orang tua mereka ke Polres untuk diberikan bimbingan.
Polisi juga memberikan konseling terhadap korban melibatkan pihak yang berkompeten untuk menghilangkan trauma. (awy)