Jakarta - Kasus Covid-19 di Indonesia terus meningkat signifikan. Dalam satu bulan terakhir penambahan kasus harian yang semula kisaran 500 kasus tiba-tiba melonjak menjadi 16.000 kasus.
Lonjakan itu membuat Indonesia berpotensi menghadapi gelombang ketiga Covid-19 yang diperkirakan memasuki puncaknya pada akhir Februari mendatang.
Kondisi ini turut membuat tingkat keterisian tempat tidur atau BOR rumah sakit kembali meningkat. Di DKI Jakarta, BOR rumah sakit rujukan Covid-19 kini telah menembus angka 50 persen.
Bahkan tingkat positivity rate sudah berada di atas ambang batas standar WHO yaitu 5 persen. Data-data ini membuat Indonesia tengah bersiap menghadapi gelombang ketiga Covid-19.
"Apakah kita sudah memasuki gelombang ketiga, tentunya nanti akan ada pernyataan resmi dari Kementerian Kesehatan. Ini saya sekaligus mengklarifikasi beberapa informasi. Sebenarnya saya tidak menjelaskan ataupun menyatakan bahwa Indonesia yang sudah masuk ke dalam gelombang ketiga. Karena yang saya sampaikan betul, ada peningkatan kasus yang tadinya kita itu di bawah 200 terus meningkat naik bahkan terjadi nyatanya sangat signifikan dalam 10 hari terakhir ini. Sampai kemari dilaporkan jumlah kasus konfirmasi positif itu 16 ribu. Artinya sudah terjadi peningkatan lebih dari 100% dari kasus-kasus satu minggu sebelumnya," papar dr. Siti Nadia Tarmizi, jubir vaksinasi Covid-19 Kemenkes RI.
Sebelumnya Kementerian Kesehatan memperkirakan puncak kasus Covid-19 akan terjadi pada akhir Februari hingga awal Maret 2022. (afr)