Jakarta - Salah seorang mantan penghuni kerangkeng manusia milik Bupati Langkat non-aktif Terbit Rencana Peranginangin mengaku menyaksikan sejumlah penyiksaan.
Dalam kesaksian ini, Sigit (nama samaran) memberikan pernyataan yang mengejutkan. Ia mengungkapkan pengurus kerangkeng pernah memandikan jenazah dengan air kolam dan dikafankan begitu saja.
Simak kesaksian atas penganiayaan dan aksi brutal yang dialami para penghuni kerangkeng manusia, selengkapnya dalam video berikut. (afr)