Jakarta, tvOnenews.com - Cuaca panas menjadi problem tersendiri yang harus dihadapi saat jemaah haji melakukan lempar jumroh di kawasan Mina.
Untuk itulah pemirsa pemerintah Arab Saudi menempatkan banyak keran Air minum di sepanjang jalur pejalan kaki di kompleks Jamarat.
Pantauan tim tvOne, terlihat Fasilitas keran air minum di sepanjang jalur pejalan kaki .
Fasilitas layanan air siap minum ini tersedia di banyak tempat di Mina Arab Saudi.
Baik di trotoar Jalan maupun dekat tenda-tenda jamaah haji. Jemaah haji bisa meminum langsung maupun bisa mengisi ulang botol minum yang di bawahnya saat menempuh perjalanan dari tenda Jamarat untuk melempar jumrah.
Fasilitas ini tersebar di Padang Mina yang luasnya mencapai 600 hektar.
Berdasarkan pantauan tim tvOne, jarak antara satu fasilitas air minum dengan fasilitas air minum lainnya tidak terlalu jauh sehingga jemaah bisa mengaksesnya dengan mudah.(awy)