Sikka, Nusa Tenggara Timur - Sebatang Pohon Turi di Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, Minggu (26/6/2022) tumbang. Akibatnya arus lalu lintas Maumere-Larantuka dan sebaliknya Macet.
Untuk menghindari kemacetan panjang, kata Syaiful, Polres Sikka terpaksa mengalihkan arus lalu lintas melalui jalan alternatif yang ada di sekitar lokasi kejadian.
"Agar kemacetan tidak berlangsung berjam-jam sambil menunggu pembersihan pohon tumbang, kita alihkan lalu lintas dua arah ke jalan alternatif," Katanya.
Lebih lanjut dikatakan Syaiful, meski telah menghubungi pihak Dinas Lingkungan Hidup maupun BPBD setempat untuk mendatangkan alat berta namun tidak ada respons.
Akibatnya sejumlah warga bersama aparat polisi dengan menggunakan peralatan seadanya langsung membersihkan pohon yang tumbang.
"Kita bersama warga gunakan alat seadanya untuk bersihkan material pohon tumbang agar arus lalulintas kembali normal," ungkapnya.
Pantauan ttvOne, arus lalu lintas kembali normal setelah salah satu warga datang membawa alat sensor dan membatu memotong pohon. (Ofk)
Load more