Menurut Wahyu, total kerugian yang ia derita dari peristiwa memilukan ini, sangat besar. Karena semua barang barang tidak ada yang bisa ia selamatkan.
"Kalau toko saya nilai barang barangnya sekitar 1 miliar. Itu dari jumlah barang barang yang ada di dalam toko," ungkapnya.
Tim dari Dinas Pemadam dan Penyelamatan Kabupaten Sumbawa, mengerahkan empat unit mobil dan 25 tim tiba di lokasi dan langsung melakukan pemadaman api.
"Kita terima laporan dan langsung ke lokasi. Api cepat kita padamkan dan tidak sempat merembet ke bangunan lain. Saat ini api sudah berhasil dipadamkan," kata Kadis Damkartan, Sahabuddin di lokasi.
Pemilik toko dan bengkel tidak bisa menyelematkan semua barang barang karena api cepat membesar. Tidak ada korba jiwa dalam peristiwa ini. 1 unit mobil nyaris terbakar.
"Kita melalukan pemadaman dan kita dibantu tim TNI dan Polri," imbuh kadis.
Untuk mengetahui penyebab pasati kebakaran, saat ini tengah dalam penyelidikan pihak kepolisian Polres Sumbawa. (irw/frd)
Load more