Menurut Adelbertus, kasus covid yang terjadi di sekolah tersebut berawal dari adanya satu siswa yang terpapar covid., sehingga pihak sekolah berinisiatif membawa siswa lainnya untuk menjalani rapid test.
"Karena ada siswa yang terpapar, kita serahkan kepada petugas Covid untuk menjalani karantina di lokasi yang disediakan pemerintah agar bisa mendapatkan penanganan lebih baik hingga kembali sehat," ungkap Adelbertus.
Lebih Lanjut dikatakannya, meski ada siswa yang terpapar covid, pihaknya akan tetap melaksanakan kegiatan belajar mengajar di sekolah dengan memperketat penerapan protokol kesehatan baik untuk siswa maupun para guru.
Load more