Denpasar, Bali - Warga Negara Asing (WNA) asal Estonia, Valeria Vasilieva menjadi viral karena ucapannya yang berani menyebut polisi di Bali korup, beberapa waktu lalu.
Ucapan Valeria merupakan Miss Global Estonia 2022 itu lantas menjadi bumerang bagi dirinya. Sebab saat itu, dia disebut-sebut langsung dicari oleh petugas kepolisian.
Namun pencarian Valeria oleh polisi pun harus dihentikan, sebab dikabarkan bahwa setelah menyebut polisi di Bali korup, Valeria pun langsung pergi kembali ke negaranya.
Adapun menurut keterangan dari polisi, Valeria sudah pergi meninggalkan Bali pada Selasa (17/5/2022).
Valerie meninggalkan Bali melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai dengan menggunakan maskapai Qatar Airlines dengan tujuan Doha.
"Sudah pulang, saya dapat info dari Imigrasi tanggal 17 Mei 2022 sudah pergi. Iya (menggunakan) Qatar Airlines, dari imigrasi menyampaikan seperti itu," kata Kasubdit V Cyber Crime Direktorat Reskrimsus Polda Bali, AKBP Nanang Prihasmoko saat dihubungi, Jumat (20/5/2022).
Menurut polisi, pencarian Valeria dihentikan karena yang ia sudah tidak ada lagi di Bali.
Meski begitu, kedepannya pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan pihak imigrasi terkait pencekalan atau dimasukkan ke dalam daftar blacklist masuk ke Bali.
"Sementara, pencariannya berhenti dulu karena orangnya sudah tidak ada. Digelarkan dulu kasusnya bagaimana tindak lanjutnya. Masalah pencekalan atau di-blacklist di sini, kita akan gelarkan dengan pimpinan kami, nanti konfirmasi dengan Kanwil Kemenkumham," katanya.
Pihaknya mengaku tidak mengetahui bahwa Miss Global Estonia 2022 ini sudah pulang ke negaranya, karena baru dapat laporan tadi pagi dari pihak imigrasi Bali.
"Kami tidak tahu dia sudah keluar apa tidak, kita cari-cari kemudian kita koordinasi dengan Imigrasi, imigrasi baru menyampaikan tadi pagi sudah ketemu sesuai dengan manifesnya sudah (keluar) dari Bali. Ditemukan datanya, setelah dicek sudah keluar," ujarnya.
Sebelumnya, Kasubdit V Cyber Crime Direktorat Reskrimsus Polda Bali, AKBP Nanang Prihasmoko, mengatakan bule tersebut menginap dan diketahui akan mengikuti Miss Global di Bali.
"Namanya Valeria. Dia perwakilan dari Negara Estonia untuk mewakili kegiatan Miss Global di Bali. Perwakilan negara, kita belum tahu kegiatan di sini karena belum ada iklannya lagi," kata Nanang, saat ditemui di Denpasar, Bali, Kamis (19/5/2022).
Atas pernyataan itu, cukup banyak netizen yang ikut mengecam termasuk akun instagram Niluh Djelantik perancang aksesoris dari Bali.
"Gelar putri kecantikan berjejer, tapi gak berakhlak menghina polisi. When in Rome do as the Romans do. Moral of the story: Neng sini kukasi tahu. Kalau kamu taat aturan, gak bakalan ditindak sama pihak berwajib. Makanya kalau naik motor pake helm, bawa surat lengkap. Patuhi rambu lalu lintas jangan gaya-gayaan di jalanan seolah jalan punya nenek moyangmu.” Tulis Niluh dalam postingan akun instagram pribadinya @niluhdjelantik. (awt/mg3/abs)
Load more