LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sejumlah lapak dadakan penjualan hewan kurban mulai bermunculan di Jalan Raya Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten
Sumber :
  • Antara

Jelang Hari Raya Iedul Adha 1445 H, Lapak Penjual Hewan Kurban Mulai Ramai di Tangerang

Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah lapak dadakan penjualan hewan kurban mulai bermunculan di Jalan Raya Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.

Kamis, 23 Mei 2024 - 11:15 WIB

Tangerang, tvOnenews.com - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah/2024 Masehi lapak dadakan penjualan hewan kurban mulai bermunculan di Jalan Raya Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.

Salah satunya lapak milik Wawan (48), berlokasi di Jalan Raya Tigaraksa sudah berdiri sejak lima minggu sebelum Hari Raya Idul Adha untuk memenuhi kebutuhan berkurban.

"Memang sudah agenda tahunan kami buka lapak hewan kurban di sini dan untuk sekarang kami siapkan sekitar 250 ekor," ucap Wawan saat ditemui di Tangerang, Rabu (22/05/2024).

Ia mengatakan momentum Hari Raua Idul Adha memang menjadi agenda rutin para pedagang hewan ternak, seperti sapi dan kambing, untuk membuka lapak dadakan. Pasalnya, kebutuhan masyarakat meningkat untuk keperluan berkurban.

Setiap tahunnya ia dan para pedagang hewan kurban mampu mendatangkan ratusan sapi dan kambing untuk memenuhi permintaan masyarakat. 

Baca Juga :

"Tahun ini rencananya menyediakan kurang lebih 280 sapi dan 300 kambing untuk dijual ke masyarakat menjelang Idul Adha," katanya.

Hewan kurban yang dijualbelikan, kata dia,  telah menjalani pemeriksaan kesehatan sehingga terjamin atau layak sebagai hewan kurban. "Yang pasti sapi maupun kambing yang dijual ini sudah melalui tahapan pemeriksaan dari pihak kesehatan," tuturnya.

Untuk sapi dari Lampung, ia menjual dengan harga kisaran Rp17,5 juta hingga Rp40 juta tergantung bobot, dengan kisaran berat 65 - 150 kilogram.

"Kalau harga sama saja seperti tahun sebelumnya, ya kisaran dari Rp17 juta sampai Rp40 juta, tergantung dari ukuran atau berat sapi itu," ungkapnya.

Sementara itu Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang melakukan pengawasan terhadap 664 lapak penjual hewan kurban untuk mengantisipasi munculnya penyakit antraks saat menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah/2024. 

"Kami akan menerjunkan kurang lebih 100 petugas untuk melakukan pengawasan terhadap 664 titik lapak penjualan hewan kurban. Seluruh hewan serta kebersihan kandangnya akan diperiksa," ujar Kepala DPKP Kabupaten Tangerang Asep Jatmika Sutrisno.

Mereka, kata dia, bakal memeriksa seluruh hewan kurban yang memenuhi syarat baik dari fisik, gejala-gejala, dan sebagainya. "Kemudian nantinya akan diberikan tanda sehat baik dari hewan itu sendiri maupun lapak berupa stiker," ujarnya.

Selain itu pihaknya juga melibatkan sembilan dokter hewan bila nanti ditemukan adanya hewan yang teridentifikasi mengalami penyakit. Namun, sejauh ini belum ada laporan ataupun ditemukan hewan yang mengidap antraks.

"Sebab kami juga rutin melakukan pemeriksaan dan memberikan vaksin kepada hewan ternak yang ada di Kabupaten Tangerang ini. Tidak hanya sapi, kerbau, dan kambing, domba pun rutin divaksinasi," katanya.

(ant/ fis)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ramalan Striker Vietnam soal Perjalanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Sudah Tak Malu Sebut Anak Asuh Shin Tae-yong Sebagai ...

Ramalan Striker Vietnam soal Perjalanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Sudah Tak Malu Sebut Anak Asuh Shin Tae-yong Sebagai ...

Striker timnas Vietnam yang juga anak kesayangan Park Hang-seo berbicara blak-blakan tentang perjalanan timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong di Piala AFF 2024.
Wajib Tahu! Tangani Anak Tantrum dengan Cukupi 5 Baterai Kasih Sayang yang Ini, Kata Aisah Dahlan Jangan Anggap Setiap ....

Wajib Tahu! Tangani Anak Tantrum dengan Cukupi 5 Baterai Kasih Sayang yang Ini, Kata Aisah Dahlan Jangan Anggap Setiap ....

Dengan begini, dikaitkan dengan peran orang tua dalam membesarkan anak. Bukan hanya fokus pada pemenuhan keinginannya. Simak penjelasan Aisah Dahlan berikut ...
Mantan Kades Menang, Pasangan Petahana Tumbang Versi Quick Count di Pilkada Jombang

Mantan Kades Menang, Pasangan Petahana Tumbang Versi Quick Count di Pilkada Jombang

Pasangan penantang dalam pemilihan Bupati-Wakil Bupati Jombang, Warsubi-KH Salmanudin Yazid (WarSa) unggul versi hitung cepat hasil pemungutan suara
Diego Michiels Ungkap Betapa Memalukannya saat Main di Timnas Indonesia, karena Waktu Itu...

Diego Michiels Ungkap Betapa Memalukannya saat Main di Timnas Indonesia, karena Waktu Itu...

Diego Michiels ungkap momen memalukan saat dirinya main di Timnas Indonesia, sampai membuat dirinya tidak berani keluar rumah, karena waktu itu...
Bursa Transfer Proliga 2025: Pemain Asing Bethania De La Cruz Resmi Perkuat Jakarta Popsivo Polwan

Bursa Transfer Proliga 2025: Pemain Asing Bethania De La Cruz Resmi Perkuat Jakarta Popsivo Polwan

Jakarta Popsivo Polwan Kembali meramaikan bursa transfer Proliga 2025 setelah resmi mendatangkan pemain asing asal Republik Dominika yakni Bethania De La Cruz.
Paslon Nomor Urut 2 Sudirman-Fatmawati Menang Telak Versi Quick Count di Sulsel

Paslon Nomor Urut 2 Sudirman-Fatmawati Menang Telak Versi Quick Count di Sulsel

Andalan Hati unggul telak di angka 76,34 persen, sedangkan DIA tertinggal di angka 23,66 persen. Hasil tersebut berdasarkan data masuk yang telah mencapai 100 persen
Trending
Ternyata Amalan ini Kalahkan Pahala Shalat Tahajud dan Haji Mabrur, Meski Sederhana Tolong Rutinkan Kata Ustaz Abdul Somad

Ternyata Amalan ini Kalahkan Pahala Shalat Tahajud dan Haji Mabrur, Meski Sederhana Tolong Rutinkan Kata Ustaz Abdul Somad

Ustaz Abdul Somad (UAS) menyatakan pahala shalat Tahajud dan haji mabrur masih kurang dahsyat dan dikalahkan oleh satu amalan sederhana ini meski sangat berat.
Mulai Sekarang Shalat Subuh Baca 2 Surat ini, Amalan Terhindar Fitnah dan Dikepung Rezeki Bertubi-tubi Kata Mbah Moen

Mulai Sekarang Shalat Subuh Baca 2 Surat ini, Amalan Terhindar Fitnah dan Dikepung Rezeki Bertubi-tubi Kata Mbah Moen

Almarhum KH Maimun Zubair alias Mbah Moen pernah menyampaikan dua amalan surat pendek saat shalat Subuh agar mendatangkan rezeki dan terhindar dari fitnah.
Ko Hee-jin Ungkap Biang Kerok Red Sparks Kalah Memalukan dari Tim Gurem AI Peppers, Semua Gara-gara Megawati Hangestri Cs Itu...

Ko Hee-jin Ungkap Biang Kerok Red Sparks Kalah Memalukan dari Tim Gurem AI Peppers, Semua Gara-gara Megawati Hangestri Cs Itu...

Ko Hee-jin mengungkapkan mengapa Megawati Hangestri dan skuad Red Sparks bisa kalah memalukan dari tim pesakitan seperti AI Peppers di Liga Voli Korea 2024-2025
Media Besar Belanda Kembali Soroti Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Sebut Semua 'Gara-gara' Erick Thohir Katanya...

Media Besar Belanda Kembali Soroti Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Sebut Semua 'Gara-gara' Erick Thohir Katanya...

Media besar Belanda soroti naturalisasi yang gencar dilakukan PSSI demi memperkuat Timnas Indonesia. Sosok ini singgung nama Ketum PSSI Erick Thohir katanya...
Pemain Berlabel Bintang yang Awalnya Tolak Timnas Indonesia Kini Malah Memohon Ingin Gabung Skuad Garuda, Siapa Saja?

Pemain Berlabel Bintang yang Awalnya Tolak Timnas Indonesia Kini Malah Memohon Ingin Gabung Skuad Garuda, Siapa Saja?

Deretan pemain berlabel bintang yang awalnya menolak mentah-mentah tawaran membela Timnas Indonesia namun kini malah berbalik ingin bergabung, cek siapa saja.
Reaksi Mengejutkan Suporter Jepang saat Tahu Timnas Indonesia Naturalisasi Ole Romeny, Mempertanyakan Aturan FIFA

Reaksi Mengejutkan Suporter Jepang saat Tahu Timnas Indonesia Naturalisasi Ole Romeny, Mempertanyakan Aturan FIFA

Berikut ini berbagai reaksi dari suporter sepak bola Jepang melihat timnas Indonesia sedang proses naturalisasi pemain keturunan, Ole Romeny, sindir sistem.
Terpopuler: Ada Andil Bahrain dalam Pemindahan Venue Pertandingan Kandang Timnas Indonesia, hingga  Betrand Peto Akui Perasaan Sebenarnya pada Sarwendah

Terpopuler: Ada Andil Bahrain dalam Pemindahan Venue Pertandingan Kandang Timnas Indonesia, hingga Betrand Peto Akui Perasaan Sebenarnya pada Sarwendah

Dari andil Bahrain dalam pemindahan venue kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga Betrand Peto yang jujur soal perasaannya pada Sarwendah. Simak!
Selengkapnya
Viral