Tangerang, Banten – Masyarakat Tangerang geger setelah beredar kabar tentang lomba buka baju yang digelar oleh SDN Uwung Jaya di Kota Tangerang, Banten. Pasalnya dalam lomba yang digelar pada Senin (11/7/2022) tersebut diikuti para siswa dan juga para siswi.
Diketahui, lomba buka baju tersebut adalah bentuk Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) untuk peserta didik baru di sekolah terkait.
Dinas Pendidikan Kota Tangerang sendiri telah memberikan teguran terhadap SDN Uwung Jaya. Jamalludin Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang melayangkan surat teguran dengan nomor 421.2/3095-Bidang SD karena MPLS tersebut dinilai tidak etis dan bertentangan.
¨Dalam salah satu poinnya, pengenalan lingkungan sekolah wajib berisi kegiatan yang bermanfaat, edukatif, kreatif dan menyenangkan, Niatnya baik tapi caranya kurang tepat," ujar Jamalludin pada Kamis (14/7/2022) dikutip dari VIVA.
Selain itu, Dinas Pendidikan Kota Tangerang juga melayangkan surat teguran untuk Korwil Cibodas dan pengawas Korwil Cibodas yang dinilai lalai sehingga terlaksana kegiatan yang dianggap tidak etis dalam dunia pendidikan.
¨Tentunya MPLS itu wajib diawasi dan wajib dihentikan jika terjadi pelanggaran," sambung Jamalludin.
Load more