Insiden itu terjadi saat korban berada di lokasi kejadian, dan didatangi oleh pelaku yang langsung melakukan penganiayaan pembacokan. Perkara tersebut saat ini masih dalam proses penyelidikan.
"Iya memang benar kami cek di TKP telah terjadi dugaan penganiayaan, tapi sampai saat ini kami masih melaksanakan lidik. Nanti kalau sudah tertangkap (pelaku) akan kami sampaikan," kata Maulana di Mapolres Sumedang, Jumat (10/03/23) malam.
Pihaknya memastikan, bahwa perkara tersebut tidak ada kaitannya dengan puluhan pelajar yang diamankan ke Mapolres Sumedang. Hal itu lantaran berbedanya waktu kejadian.
Halaman Selanjutnya :
"Jadi, sama yang 30 orang pelajar itu tidak ada kaitannya karena waktunya beda, jadi tidak ada kaitannya," ucapnya.
Load more