Sementara itu untuk kondisi api dan asap tebal dari kebakaran yang terjadi sejak Sabtu (19/8/2023) hingga Rabu (29/8/2023) mulai berkurang. Upaya pemadaman masih terus dilakukan oleh tim gabungan.
Pada siang hari, ia menuturkan api tidak terlalu terlihat dan baru dapat dilihat malam hari. Namun, ia menuturkan api di beberapa zona sudah mengecil dan beberapa masih terdapat api.
"Api di zona tiga kecil, kalau malam kelihatan kalau siang gak kelihatan. Zona dua, zona tiga asap tebal masih ada," ungkap dia.
Riswanto mengatakan upaya pemadaman water bombing yang dilakukan sangat membantu memadamkan api.
(cep/ fis)
Load more