"Padahal secara kedinasan masih 7 tahunan lagi ASN-nya. Puncak pimpinan itu sudah Dikdik genggam. Sekda kan hanya pucuk pimpinan ASN," tambahnya.
Selanjutnya, kata Enang, Dikdik tidak akan berkembang jika posisinya masih berada di Pemerintah Kota (Pemkot), kecuali pindah ke Kementerian minimal Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar.
"Kalau di kota, tentunya sudah mentok untuk jabatannya," tuturnya.
Disinggung soal pinangan partai Nasdem, Enang menyebutkan, bahwa Dikdik telah menyatakan bersedia bergabung dan berangkat maju di Pilwalkot Cimahi melalui partai Nasdem.
"Beliau (Dikdik) sudah bersedia bergabung dan bakal maju di Pilwalkot Cimahi melalui partai Nasdem," ucapnya.
Terkait sosok calon Wakil Walikota Cimahi, Enang mengaku, telah menyerahkan sepenuhnya kepada Dikdik untuk memilih pasangannya. Sehingga dalam melaksanakan tugas dilakukan secara bersama-sama.
"Untuk wakilnya, sudah kita serahkan ke Dikdik yang terpenting bisa cocok dengannya," katanya.
Load more