Bandung, tvOnenews.com - Kebakaran hebat yang melanda tiga pabrik tekstil di Taman Kopo Indah, Desa Rahayu, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, akhirnya bisa dipadamkan pada Jumat (31/01/2025) pagi tadi.
Kobaran api tersebut bermula terjadi pada Kamis 30 Januari 2025 pukul 16.55 WIB yang diduga berasal dari bahan material mudah terbakar. Sebanyak 15 kendaraan pemadam dari Bandung Raya turut memadamkan api tersebut.
Menurut Kadisdamkar Kabupaten Bandung, Iman Irianto Sudjana mengatakan, petugas melakukan proses pemadaman kesulitan lantaran api yang terbakar sangat susah untuk dipadamkan.
Iman menyampaikan, dengan dibantu puluhan personel dan dan petugas bantuan dari Kota Bandung api mulai bisa dijinakkan dengan menghabiskan waktu 13 jam.
Iman menjelaskan proses pemadaman dibantu unit pemadaman dari Kota Bandung dan Kota Cimahi.
"Data awal kan 12 unit mobil. Kemudian ada tambahan lagi dari Kota Cimahi dan Kota Bandung. Total 15 unit,"ujarnya.
Load more