LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan putra sulungnya, Ememeril Khan Mumtadz
Sumber :
  • Istimewa

Teman Emmeril Anak Ridwan Kamil Sudah Sempat Menolong, tapi Arus Sungai Begitu Deras, Eril Terseret

Anak pertama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz hilang saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis (26/5/2022).

Sabtu, 28 Mei 2022 - 07:06 WIB

Jakarta - Anak pertama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz hilang saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis (26/5/2022).

Dalam keterangan yang dibagikan ajudan Ridwan Kamil, Randy Kusumaatja menyebut bahwa Eril, panggilan akrab Emmeril pergi ke Swiss bersama sang bunda, Atalia Praratya atau Atalia Kamil dan rombongan yang terdiri dari keluarga dan kerabat.

Sedangkan Ridwan Kamil, kata Randy, saat kejadian tengah berada di Inggris.

Adapun Eril yang ditemani sang bunda, Atalia Praratya atau Atalia Kamil tengah mengantar Eril untuk mencari kampus.

Baca Juga :


Putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz. (Ist)

Diketahui bahwa Eril ditemani Atalia Kamil dan rombongan keluarga ke Swiss untuk ikut mencarikan Eril kampus untuk melanjutkan tingkat S2.

Kala itu, selayaknya berada di tempat yang wisata yang indah, Eril, Atalia, dan rombongan keluarga pun menikmati suasana Swiss.

Adapun Eril, Atalia Kamil, dan rombongan menyempatkan untuk berenang di sungai Aare di Bern.


Atalia Praratya atau Atalia Kamil dan Emmeril Khan Mumtadz. (Ist)

Tak ada hal apapun yang terjadi pada awalnya. Namun saat Eril mau naik ke permukaan, tiba-tiba Eril terseret arus sungai yang cukup deras.

Adapun Eril sempat mendapatkan bantuan dari temannya. Namun arus sungai yang deras membuat Eril justru terseret.

Mendengar musibah yang menimpa sang anak, Emmeril atau Eril, Ridwan Kamil pun panik, dan bergegas menyusul rombongan keluarganya ke Swiss.

Kabar terbaru, kepolisian di Swiss masih berupaya mencari Eril yang hilang terseret arus sungai.

Kabar Dibenarkan Kerabat 

Anak laki-laki Ridwan KamilEmmeril Khan Mumtadz dilaporkan hilang saat berenang di sungai Aere, Swiss, Kamis (26/5/2022).

Adapun menurut kabar yang beredar, Emmeril ke Swiss bersama rombongan keluarga dan juga ditemani oleh sang ibunda, Atalia Praratya atau Atalia Kamil..

Hal itu dikabarkan oleh seorang penulis blog ternama di Indonesia yang juga kerabat Ridwan Kamil, bernama Enda Nasution.

Cuitan tersebut menyebut bahwa ia mengajak netizen untuk mendoakan anak Ridwan Kamil yang hilang agar bisa segera ditemukan dalam keadaan selamat.

 

"Teman2 tolong doanya untuk putra pertama Kang 
@ridwankamil yg mengalami musibah di Bern, Swiss, 26 Mei siang, terseret arus sungai ketika berenang dan belum ditemukan. Semoga diberi kekuatan dan kesabaran utk keluarga semua," tulis Enda Nasution.

Susi Pudjiastuti Ikut Mendoakan

Kabar hilangnya putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss, menyita perhatian sejumlah tokoh politik.

Adapun mantan menteri kelautan dan perikanan RI era 2014-2019 Susi Pudjiastuti turut mendoakan Ridwan Kamil yang tengah terkena musibah.

Dalam cuitannya di Twitter, Susi Pudjiasuti mendoakan Ridwan Kamil yang saat ini tengah diterpa kabar buruk mengenai putra sulungnya, Emmeril Khan Mumtadz atau akrab disapa Eril hilang di Swiss saat berenang di sungai Aaere, Bern.

Adapun Susi mendoakan agar Emmeril bisa ditemukan dalam keadaan selamat dan sehat.


Gubernur Jawa Barat dan putra sulungnya, Emmeril Khan Mumtadz. (Ist)

"Saya dan sekeluarga besar Susi Air mendoakan semoga Emmeril, putra dari Kang @ridwankamil segera ditemukan dalam keadaan selamat dan sehat wal afiat .. aamiin aamiin YRA," tulis Susi Pudjiastuti, Jumat (27/5/2022).

 

Ada Kabar Hoaks

Hal yang membuat ramai di media sosial adalah kemunculan sebuah artikel yang menyebutkan bahwa putra sulung Ridwan Kamil itu telah ditemukan dalam kondisi selamat.


Sebuah artikel yang memuat kabar bahwa Emmeril anak Ridwan Kamil sudah ditemukan dan dalam keadaan selamat. (ist)

Namun, Tvonenews.com langsung menghubungi ajudan Ridwan Kamil, Randy Kusumaatja via pesan WhatsApp untuk mengonfirmasi kabar tersebut.

Menurut Randy, kabar tentang Emmeril Khan Mumtadz anak Ridwan Kamil ditemukan itu tidak benar.

Sampai saat ini, kata Randy, belum ada kabar yang menyebut bahwa Eril sudah ditemukan.

"Belum ketemu," kata Randy kepada Tvonenews.com, saat dikonfirmasi.

Kepolisian Bern Terus Berupaya

Kepolisian Bern melakukan berbagai upaya untuk menemukan Emmeril Khan Mumtadz, anak Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aare.

Kepolisian Bern mengerahkan regu patroli di darat dan air demi menemukan anak Ridwan Kamil yang hingga Jumat (27/5/2022) pukul 22.28 WIB, masih belum diketahui nasibnya.

Juru Bicara Kepolisian Bern, Joel Regli, melalui korespondensinya dengan produser tvOne Nurul Larasati, mengungkapkan rincian tindakan yang sudah ditempuh demi menemukan pemuda yang akrab disapa Eril itu.

"Berbagai regu patroli Kepolisian Bern, darat dan air telah dikerahkan, dan proses rinci diberlakukan," demikian ucap Joel Regli, Jumat malam. 

Menurut Joel, pencarian putra sulung Gubernur Jawa Barat itu dilakukan dengan berbagai cara.

"Dilakukan dengan berjalan kaki di sepanjang tepi sungai, pos pengamatan didirikan di jembatan, dan polisi danau serta polisi kebersihan terlibat di perairan," tambahnya.

Menurut Joel, anak dari pasangan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya itu dilaporkan hilang di dekat Schönau dan Gaskessel.

"Ini adalah bentangan Aare yang terletak di selatan pusat Kota Bern," tulis Joel kepada Laras. 

Dia menambahkan bahwa Aare merupakan jalur air yang banyak digunakan untuk kegiatan rekreasi.  

"Pencarian dilakukan dan sedang dilakukan di sepanjang tepi sungai, dari pos pengamatan di jembatan dan di atas air dengan perahu," ujar Joel.

Joel Regli memastikan, Eril belum ditemukan.

"Pria dewasa muda berkewarganegaraan Indonesia itu masih hilang dan pencarian masih berlangsung," tutupnya.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tangkap 24 Tersangka Judi Online Libatkan Pegawai Komdigi, Polisi Sita Barbuk Rp150 Miliar

Tangkap 24 Tersangka Judi Online Libatkan Pegawai Komdigi, Polisi Sita Barbuk Rp150 Miliar

Polda Metro Jaya telah menangkap 24 tersangka yang terlibat judi online pegawai Kementerian Komdigi dengan menyita uang Rp150 miliar.
Arif Sugiyanto Siapkan 3000 Sepeda Motor untuk Para Tim Penggerak

Arif Sugiyanto Siapkan 3000 Sepeda Motor untuk Para Tim Penggerak

Calon Bupati Kebumen nomor 2 Arif Sugiyanto menyerahkan bantuan sepeda motor kepada para penggerak relawan Paslon Arif-Rista. Pihaknya menyiapkan 3000 sepeda motor dan sebagian sudah diserahkan secara simbolis di Hotel Grand Kolopaking, Sabtu (23/11/2024).
Kabar Baik! Bansos Beras Bakal Disalurkan Desember, Ada 22 Juta Penerima

Kabar Baik! Bansos Beras Bakal Disalurkan Desember, Ada 22 Juta Penerima

"Ada lagi pada Desember (bansos beras), seperti biasa 22 juta penerima, masing-masing 10 kg,"
Mau Shalat Witir Malah Dengar Adzan Subuh, Boleh atau Tidak? Ustaz Khalid Basalamah Ingatkan yang Suka Telat Tahajud

Mau Shalat Witir Malah Dengar Adzan Subuh, Boleh atau Tidak? Ustaz Khalid Basalamah Ingatkan yang Suka Telat Tahajud

Ustaz Khalid Basalamah menguraikan hukum shalat Witir baru dilantunkan muadzin mengumandangkan adzan Subuh disebabkan karena lebih dulu mengutamakan Tahajud.
Lewat Pendapatan Berbasis Investasi, Egi-Syaiful Siap Jadikan Lampung Selatan Daerah Mandiri

Lewat Pendapatan Berbasis Investasi, Egi-Syaiful Siap Jadikan Lampung Selatan Daerah Mandiri

Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) nomor urut 2, Radityo Egi Pratama-Syaiful Anwar, percaya bahwa pendapatan berbasis investasi adalah kunci utama untuk mencapai visi menjadikan Lampung Selatan sebagai daerah yang mandiri secara ekonomi.
Liga 1: Tak Cuma Raih 3 Poin, Persebaya Juga Cetak Rekor saat Hadapi Persija di Stadion Gelora Bung Tomo Pekan Ini

Liga 1: Tak Cuma Raih 3 Poin, Persebaya Juga Cetak Rekor saat Hadapi Persija di Stadion Gelora Bung Tomo Pekan Ini

Selain torehkan kemenangan, Persebaya Surabaya juga catatkan rekor saat menjamu Persija di pekan ke-11 Liga 1 2024-2025 pada Jumat (22/11/2024) lalu.
Trending
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jelang hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 tahun depan, Australia dapat satu kabar buruk lantaran tak bisa diperkuat pemain idaman mereka.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Solok Selatan, AKP Ryanto Ulil Anshar, ia diduga melanjutkan serangannya ke rumah dinas Kapolres Solok Selatan, AKBP Arief Mukti. 
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshar korban tewas polisi tembak polisi akan menikah dengan Polwan tahun depan, ini sosok calon istrinya...
Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Tolong mulai malam nanti baca surat ini secara rutin saat shalat tahajud apabila ingin rezeki mengalir deras. Ustaz Adi Hidayat bilang kalau surat ini ampuh un
Selengkapnya
Viral