LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sidang pembacaan nota keberatan atau eksepsi dari kuasa hukum terdakwa Ade Yasin, di Pengadilan Negeri Bandung Tipikor, Jawa Barat, Rabu (20/7/2022)
Sumber :
  • ANTARA

Bacakan Eksepsi, Kuasa Hukum Sebut Ade Yasin Diseret ke Kasus Dugaan Suap BPK Tanpa Bukti

Sidang kasus dugaan suap dengan terdakwa Bupati Bogor nonaktif Ade Yasin hari ini, Rabu (20/7/2022) kembali digelar dengan agenda pembacaan eksepsi.

Rabu, 20 Juli 2022 - 15:00 WIB

Bogor - Sidang kasus dugaan suap dengan terdakwa Bupati Bogor nonaktif Ade Yasin hari ini, Rabu (20/7/2022) kembali digelar dengan agenda pembacaan eksepsi.

Kuasa hukum Bupati nonaktif Bogor Ade Yasin, Dinalara Butar Butar menyebutkan bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyeret kliennya ke kasus suap Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jawa Barat tanpa melengkapi alat bukti.

"Di dalam dakwaan tidak ada disebutkan JPU (jaksa penuntut umum) tentang temuan hasil sadapan penyidik KPK terhadap pembicaraan yang dilakukan terdakwa AY untuk melakukan tindak pidana korupsi seperti yang didakwakan," ujarnya saat membacakan eksepsi pada sidang kedua, di Pengadilan Tipikor Bandung, Jawa Barat, Rabu.

Menurutnya, mengacu pada Pasal 17 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), penangkapan terhadap seorang yang diduga melakukan tindak pidana, perlu dilengkapi dengan bukti permulaan yang cukup, yaitu minimal dua alat bukti yang sah.

Pasalnya, KPK usai penangkapan mengumumkan bahwa penjemputan Ade Yasin sebagai saksi di rumah dinas pada 27 April 2022 sebagai sebuah peristiwa operasi tangkap tangan (OTT).

"JPU tidak menjelaskan dalam dakwaannya apa dua alat bukti yang cukup yang dimiliki KPK, sehingga terdakwa harus di-OTT," kata Dinalara.

Kuasa hukum Ade Yasin lainnya, Roynal Pasaribu mengajak hakim menyoroti kualitas dakwaan yang disampaikan oleh JPU. Karena menurutnya terdapat banyak kejanggalan, sehingga tim kuasa hukum mengajukan keberatan.

"Apakah telah sesuai dengan norma-norma hukum, fakta dan bukti kejadian yang sebenarnya, ataukah rumusan delik dalam dakwaan itu hanya merupakan suatu ‘imaginer' atau ‘dongeng’ yang dapat menyudutkan terdakwa," katanya dalam sidang yang dipimpin oleh ketua majelis hakim Hera Kartiningsih.

Menurutnya, Ade Yasin tidak terlibat praktik pemberian uang yang dilakukan oleh Ihsan Ayatullah sebagai Kepala Sub Bidang Kas Daerah Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Bogor kepada pegawai BPK RI Perwakilan Jawa Barat.

Ia menduga, Ihsan memanfaatkan momentum untuk mencari keuntungan dari selisih uang yang dihimpun dari ASN dan penyedia jasa, kemudian hanya memberikan sebagian uang tersebut kepada pegawai BPK.

"Patut diduga Ihsan Ayatullah yang memanfaatkan situasi ini untuk memperkaya diri sendiri. Maka hal ini membuktikan tidak adanya subordinat dari Bupati kepada Ihsan Ayatullah," kata Roynal.

Dalam sidang kedua ini, Ade Yasin kembali tak dihadirkan ke dalam persidangan yang dilakukan di Ruang Sidang I Kusuma Atmadja, melainkan secara daring dari Rumah Tahanan (Rutan) KPK, Jakarta.

Sebelumnya, Ade Yasin didakwa oleh jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi memberi uang suap Rp1,9 miliar untuk meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Jaksa KPK Budiman Abdul Karib mengatakan uang suap itu diberikan kepada empat pegawai BPK yang juga telah menjadi tersangka pada perkara tersebut.

"Sehingga dipandang sebagai perbuatan berlanjut memberi atau menjanjikan sesuatu yaitu memberikan uang yang keseluruhannya berjumlah Rp1.935.000.000 kepada pegawai negeri atau penyelenggara negara," kata Budiman. (ant/ner)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lawan Jepang Buat Timnas Indonesia Ketiban Untung, PSSI Cuan Miliaran saat Jamu Samurai Biru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Lawan Jepang Buat Timnas Indonesia Ketiban Untung, PSSI Cuan Miliaran saat Jamu Samurai Biru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia dipastikan bakal dapat untung besar hingga miliaran rupiah saat hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 nanti.
Teken MoU, Bank NTT Optimis Bentuk KUB Bersama Bank Jatim

Teken MoU, Bank NTT Optimis Bentuk KUB Bersama Bank Jatim

PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (NTT) resmi melaksanakan penandatanganan MoU atau nota kesepahaman untuk pembentukan Kelompok Usaha Bank (KUB) bersama Bank Jatim. 
Rekor Baru Sebelum Lolos Piala Dunia! Timnas Indonesia Sejajar dengan Jepang, Arab Saudi, Australia, dan Korea Selatan

Rekor Baru Sebelum Lolos Piala Dunia! Timnas Indonesia Sejajar dengan Jepang, Arab Saudi, Australia, dan Korea Selatan

Tim Nasional (Timnas) Indonesia patut berbangga dengan pencapaian rekor baru di dunia sepak bola seusai sejajar dengan lima negara terkuat di Asia. Ternyata....
Ronald Tannur Diperiksa Kejaksaan Agung di Rutan Medaeng

Ronald Tannur Diperiksa Kejaksaan Agung di Rutan Medaeng

Kejaksaan Agung melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap Ronald Tannur (RT) dalam kasus tindak pidana korupsi (suap/gratifikasi) penanganan perkara penganiayaan
Media Vietnam Soroti Kualitas Kevin Diks, Disebut Bisa Buat 2 Pemain Keturunan Ini Tak Dapat Tempat di Timnas Indonesia

Media Vietnam Soroti Kualitas Kevin Diks, Disebut Bisa Buat 2 Pemain Keturunan Ini Tak Dapat Tempat di Timnas Indonesia

Media Vietnam menyebut Kevin Diks akan menggeser dua pemain keturunanTimnas Indonesia di posisi bek setelah resmi proses naturalisasinya telah selesai.
Respons Menko Infrastruktur AHY Atas Pelantikan Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN: Masuk dalam Koordinasi

Respons Menko Infrastruktur AHY Atas Pelantikan Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN: Masuk dalam Koordinasi

Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, AHY, merespons pelantikan mantan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, sebagai Kepala Otorita IKN (OIKN) yang baru.
Trending
Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong dihujani kabar gembira dari Kevin Diks dan Mees Hilgers jelang pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Jepang dan Arab Saudi
Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan kedua tim dijadwalkan saling berhadapan pada Jumat  15 November 2024.
Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin blak-blakan bilang permintaan PSSI tak masuk akal perihal Timnas Indonesia menang lawan Jepang. Minta berkaca diri dari pemain Samurai Biru yang...
Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Menurut media Vietnam, striker ganas ini tak akan bisa membela Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke Piala Dunia 2026 dan AFF 2024, ada apa?
Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi angkat bicara terkait proses naturalisasi selanjutnya untuk calon pemain berposisi penyerang Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji bicara kemungkinan Mees Hilgers dicoret Shin Tae-yong jelang laga Kualifikasi Piala DUnia 2026 Lwan Jepang dan Arab Saudi.
Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Rangkaian tiga berita bola terpopuler di tvOnenews.com sepanjang Senin, 4 November 2024.
Selengkapnya
Viral