Bandung, Jawa Barat – Kebakaran gudang triplek di Bandung terjadi pada Senin (24/10/2022) pukul 20.35 WIB.
Kepala Diskar PB Kota Bandung Gun Gun Sumaryana mengaku kebakaran gudang triplek cukup sulit dipadamkan karena banyak bahan yang mudah terbakar.
"Semua bahan mudah terbakar. Selain triplek, ada juga lem dan dus. Itu yang menyebabkan api sulit dipadamkan," ujar Gun Gun, Selasa (25/10/2022).
Dia mengatakan puluhan petugas masih berupaya memadamkan kebakaran selama 15 jam sejak peristiwa itu terjadi.
Gun Gun mengatakan api masih berkobar di beberapa titik dalam skala kecil.
"Tinggal sedikit lagi. Mudah-mudahan bisa segera tertangani dan selanjutnya adalah proses pendinginan," katanya.
Dia memastikan tidak ada korban dalam kejadian kebakaran besar tersebut.
Ketika terjadi kebakaran, menurutnya kondisi gudang tersebut dalam keadaan kosong karena para pegawai sudah tidak melakukan aktivitas.
Pihaknya pun berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bandung agar api tidak merambat ke pemukiman warga. (ant/nsi)
Load more