Kebumen,tvOnenews.com - Pondok Pesantren (Ponpes) Al Hasani Desa Jatimulyo, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, menerima bantuan satu ekor sapi kurban pada Idul Adha 1444 H dari Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo.
"Terima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Menurutnya, ini merupakan sebuah bentuk kepedulian dari Kapolri terhadap Pondok Pesantren khususnya Al Hasani," terang Gus Fachrudin kepada wartawan usai Sholat Ied, Kamis (29/6/2023).
Bantuan hewan kurban diterima langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Al Hasani Gus Fachrudin Achmad Nawawi, pada Senin (26/6/2023) kemarin. Rencananya, sapi dari Kapolri tersebut akan dikurbankan dengan hewan kurban lainya di pondok Al Hasani.
Seperti perayaan Idul Adha tahun-tahun sebelumnya, Pondok Pesantren Al Hasani menyembelih beberapa hewan kurban. Ini mulai dari kambing hingga sapi.
Adapun penyembelihan akan dilakukan usai melaksanakan Sholat Ied di halamam masjid pondok.
Tahun ini, total hewan kurban yang akan dipotong, diungkapkan Gus Fachru, empat ekor sapi dan 8 ekor kambing.
Load more