Kudus, tvOnenews.com – Kemeriahan Menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 nampak di sejumlah daerah. Di Kudus, berbagai lomba digelar oleh warga untuk menyemarakan HUT RI ke-78.
Uniknya, lomba yang tengah viral dan belum pernah diperlombakan di tahun-tahun sebelumnya diadakan dan menjadi daya tarik tersendiri. Diantaranya, lomba racing tank, atau balap kardus, menggantungkan keranjang caping, dan masih banyak yang lainnya.
Salah satunya yang diadakan oleh warga Karangbener, Kecamatan Bae Kudus. Baik tua maupun anak anak antusias mengikuti lomba yang tengah viral tersebut. Selain itu, di sela sela perlombaan diselingi pula pertunjukan barongan yang menambah semarang jalannya perlombaan.
Menurut salah seorang warga Karangbener, Ardian, lomba memang rutin selalu digelar setiap tahun untuk menyemarakkan HUT RI. Selain sebagai agenda tahunan, tujuan digelarnya lomba sebagai ajang silaturahmi mempererat kerukunan antar warga.
“Lomba-lomba ini rutin digelar setiap tahun. Meriah sekali apalagi lomba-lomba yang tengah viral yang belum ada di tahun-tahun sebelumnya seperti lomba menggantungkan keranjang caping, balap kardus, dan lomba unik lainnya,” ungkap Ardian, Minggu (13/8/23).
Sementara salah seorang anak, Seva Naura mengungkapkan ia sangat senang bisa ikut memeriahkan HUT RI Ke-78. Selain mengikuti berbagai lomba, ia juga tertarik menyaksikan kesenian barongan.
“Lombanya sangat mengasyikan, seneng bisa ramai-ramai dengan teman-teman memperingati Hari Kemerdekaan. Kesenian barongan tadi juga bagus bisa belajar kesenian mengenal kesenian lokal,” ujar Seva. (gml/buz)
Load more