LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Foto hasil screenshot video amatir soal bencana banjir bandang di Desa Wonosoco, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, pada pekan sebelumnya. (ANTARA)
Sumber :
  • Antara

Sabo Dam, Solusi Tanggulangi Banjir Bandang di Wonosoco Kudus

Pemkab Kudus juga sudah menjalin komunikasi dengan pemprov, termasuk berkoordinasi dengan kabupaten tetangga untuk bersama-sama melakukan penanganan banjir.

Jumat, 1 Desember 2023 - 10:32 WIB

 

 

Kudus, tvOnenews.com - Keberadaan bangunan sabo dam yang berada di sepanjang aliran sungai menuju Desa Wonosoco, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus, menjadi solusi jangka menengah untuk penanggulangan bencana banjir bandang di Desa Wonosoco.

 

Baca Juga :

Hal tersebut disampaikan Penjabat Bupati Kudus Bergas C. Penanggungan.

 

"Dari rencana pembangunan lima buah sabo dam, untuk saat ini memang baru ada tiga buah yang menjadi salah satu solusi jangka menengah untuk menanggulangi banjir bandang di Desa Wonosoco," ujarnya di Kudus, Jumat (1/12/2023).

 

Hanya saja, kata dia, keberadaan sabo dam yang sudah terbangun saat ini, perlu ada upaya pemeliharaan dari sedimentasi. 

 

Ketika sedimentasinya sudah tinggi, maka perlu dibersihkan dengan gotong-royong.

 

Ketika bangunan sabo dam selesai dibangun, imbuh dia, efektivitasnya diperkirakan hanya berlaku antara satu hingga dua musim penghujan, selanjutnya perlu ada perawatan berkala agar bisa berfungsi maksimal.

 

"Jika sedimentasinya tidak pernah diatasi, maka sabo dam tersebut juga rata dengan dasar sungai sehingga fungsi mencegah air mengalir deras saat musim hujan tidak bisa maksimal," tambahnya.

 

Air hujan yang mengalir hingga ke Desa Wonosoco, kata dia, memang dari kawasan Pegunungan Kendeng yang berada di tiga kabupaten, yakni Kabupaten Kudus, Grobogan dan Pati.

 

Sementara hasil pantauan lewat udara, di pegunungan yang masuk wilayah tetangga memang gundul, sehingga menjadi permasalahan ketika turun hujan air langsung turun ke bawah tanpa ada penahan karena tidak ada pohon penghijauannya. 

 

Sedangkan sabo dam yang seharusnya bisa mereduksi banjir juga mengalami sedimentasi.

 

"Untuk itulah, kami mengajak masyarakat di Desa Wonosoco untuk bersama-sama melakukan normalisasi sabo dam dari sedimentasi yang semakin parah, agar banjir bandang di Desa Wonosoco tidak terjadi lagi," ujarnya.

 

Hasil laporan dari BPBD Kudus, Desa Wonosoco mengalami banjir bandang dua kali, yakni pada Jumat (24/112023) malam dan Sabtu (25/11/2023).

 

Selain mengandalkan sabo dam, solusi jangka panjang untuk mengatasi banjir bandang di Desa Wonosoco yang hampir setiap tahun terjadi adalah dengan penanaman pohon. 

 

Sedangkan di kawasan Desa Wonosoco sendiri sudah ada upaya penghijauan, namun di kabupaten tetangga belum ada kesadaran masyarakat untuk melakukan hal serupa.

 

Mengingat dampak banjir tidak dirasakan warga yang ada di kabupaten tetangga, melainkan di Kabupaten Kudus.

 

Pemkab Kudus juga sudah berupaya menjalin komunikasi dengan pemerintah provinsi, termasuk berkoordinasi dengan kabupaten tetangga untuk sama-sama melakukan penanganan banjir, salah satunya melakukan penanaman pohon di kawasan Pegunungan Kendeng. 

 

Karena kesadaran bersama inilah menjadi kunci keberhasilan dalam mencegah potensi banjir di Desa Wonosoco yang selama ini terdampak. (Ant/Dan)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pustral UGM Sebut Indeks Kepuasan Pengguna KA Tertinggi dan Terendah Bus Selama Momen Nataru

Pustral UGM Sebut Indeks Kepuasan Pengguna KA Tertinggi dan Terendah Bus Selama Momen Nataru

Pusat Studi Transportasi dan logistik (Pustral) UGM menyampaikan survei hasil persepsi publik terhadap penyelenggaraan transportasi pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025.
Motif Pasutri Gelar Pesta Seks Tukar Pasangan Berulang Kali di Jakarta - Bali

Motif Pasutri Gelar Pesta Seks Tukar Pasangan Berulang Kali di Jakarta - Bali

Polisi menetapkan pasangan suami istri (Pasutri) berinisial IG (39) dan KS (36) sebagai tersangka dikasus pesta seks tukar pasangan yang digelar di Bali dan Jakarta.
Polisi Ringkus Sejumlah Pelaku Aksi Pengeroyokan Viral di Cimenyan Bandung 

Polisi Ringkus Sejumlah Pelaku Aksi Pengeroyokan Viral di Cimenyan Bandung 

Pihak kepolisian Polresta Bandung berhasil mengungkap dan menangkap pelaku kasus penganiayaan yang dilakukan secara bersama-sama di kawasan Cimenyan, Kabupaten Bandung. 
Cegah Penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku pada Ternak, Pemkab Bantul Tutup Pasar Hewan

Cegah Penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku pada Ternak, Pemkab Bantul Tutup Pasar Hewan

Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menutup sementara pasar hewan di daerah ini guna mencegah meluasnya penularan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak.
Rekap Hasil Perempatfinal Malaysia Open 2025: Wakil Indonesia Ludes usai Lanny/Fadia dan Putri KW Tersingkir

Rekap Hasil Perempatfinal Malaysia Open 2025: Wakil Indonesia Ludes usai Lanny/Fadia dan Putri KW Tersingkir

Indonesia sudah tidak memiliki wakil di Malaysia Open 2025 setelah Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia dan Putri Kusuma Wardani menderita kekalahan di perempatfinal.
Selesai Direhab, Dandim Purworejo Menyerahkan Kunci RTLH Untuk Keluarga Warsono

Selesai Direhab, Dandim Purworejo Menyerahkan Kunci RTLH Untuk Keluarga Warsono

Proses penyelesaian Program Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi Layak Huni di wilayah Kodim 0708 Purworejo berhasil di selesaikan.
Trending
Baru juga Tunjuk Patrick Kluivert sebagai Pengganti Shin Tae-yong, Pelatih Bahrain Langsung Gercep Tantang Timnas Indonesia: Kami Tahu...

Baru juga Tunjuk Patrick Kluivert sebagai Pengganti Shin Tae-yong, Pelatih Bahrain Langsung Gercep Tantang Timnas Indonesia: Kami Tahu...

Belum apa-apa, pelatih Bahrain Dragan Talajic langsung tantang Timnas Indonesia di bawah asuhan Patrick Kluivert jelang lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Media Belanda Lempar Ancaman untuk Patrick Kluivert, Ungkap Risiko Gantikan Pelatih Timnas Indonesia Paling Lama Bertugas Sejak 1963

Media Belanda Lempar Ancaman untuk Patrick Kluivert, Ungkap Risiko Gantikan Pelatih Timnas Indonesia Paling Lama Bertugas Sejak 1963

Patrick Kluivert resmi diperkenalkan pada publik untuk menggantikan posisi mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. 
4 Pemain Naturalisasi Kesayangan Shin Tae-yong Diprediksi akan Didepak Patrick Kluivert dari Starting Line Up Timnas Indonesia, Siapa Saja?

4 Pemain Naturalisasi Kesayangan Shin Tae-yong Diprediksi akan Didepak Patrick Kluivert dari Starting Line Up Timnas Indonesia, Siapa Saja?

4 pemain naturalisasi kesayangan Shin Tae-yong akan didepak Patrick Kluivert dari starting line up Timnas Indonesia jelang laga kontra Bahrain dan Australia.
Jengah Terus Dituding Jadi Biang Keladi Shin Tae-yong Dipecat dari Pelatih Timnas Indonesia, Mees Hilgers Akhirnya Akui Kalau Sebenarnya…

Jengah Terus Dituding Jadi Biang Keladi Shin Tae-yong Dipecat dari Pelatih Timnas Indonesia, Mees Hilgers Akhirnya Akui Kalau Sebenarnya…

Mees Hilgers jengah terhadap tudingan yang menyebut dirinya menjadi dalang di balik keputusan PSSI memecat Shin Tae-yong dari kursi pelatih Timnas Indonesia.
Link Video Syur Kasus Pesta Seks Tukar Pasangan di Jakarta dan Bali

Link Video Syur Kasus Pesta Seks Tukar Pasangan di Jakarta dan Bali

Polda Metro Jaya mengungkap adanya jaringan pesta seks bertukar pasangan yang diselenggerakan di wilayah Jakarta hingga Bali.
Istri Shin Tae-yong Bicara Jujur soal Watak Erick Thohir yang Sebenarnya, hingga Ruben Onsu Akhirnya Ungkap Jika Sarwendah Menikah Lagi

Istri Shin Tae-yong Bicara Jujur soal Watak Erick Thohir yang Sebenarnya, hingga Ruben Onsu Akhirnya Ungkap Jika Sarwendah Menikah Lagi

Istri Shin Tae-yong bicara jujur soal watak Erick Thohir yang sebenarnya, hingga Ruben Onsu akhirnya ungkap soal kemungkinan Sarwendah menikah lagi, katanya...
Legenda Belanda Sebut Patrick Kluivert Tak Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Lebih Baik Jika Alex Pastoor ...

Legenda Belanda Sebut Patrick Kluivert Tak Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Lebih Baik Jika Alex Pastoor ...

Patrick Kluivert tiba dengan menggantikan Shin Tae-yong yang resmi dipecat pada awal pekan ini. 
Selengkapnya
Viral