Semarang, tvOnenews.com - Viral di media sosial instagram, soal kabar Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu bagi-bagi vario merah ke 177 Lurah. Sontak, kabar tersebut pun langsung dirujak netizen dengan komentar.
Dari informasi akun instagram yang mengunggah kabar tersebut, bahwa Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, memberikan motor Honda Vario 160 sebagai inventaris kendaraan kepada 177 lurah di wilayahnya.
Motor Vario bewarna merah itu menggantikan kendaraan Honda Revo keluaran tahun 2014 yang digunakan oleh lurah.
Kemudian dari keterangan tersebut, menerangkan bahwa penyerahan motor itu dilakukan saat upacara peringatan Hari Korpri ke-52 di Lapangan Simpanglima Semarang, Rabu (29/11/2023).
Dalam penyerahan itu, wali kota Semarang mengatakan, bahwa pemberian inventaris motor baru itu dilakukan karena kendaraan lama yang digunakan sudah tidak terlalu bagus.
“Memang, lurah ini sudah lama motornya bobrok. Beberapa waktu lalu, camat dapat inventaris kendaraan. Kemarin, ada anggaran APBD longgar, sehingga kami memberikan kendaraan bermotor agar mereka pada tahun 2024 nanti bekerja semakin baik, semakin rajin turun ke wilayah,” ujar Hevearita Gunaryanti Rahayu seperti yang dikutip dari instagram memomedsos, Senin (4/12/2023).
Bahkan dia menuturkan, pascapelantikan dan keterisian posisi atau jabatan 177 lurah, dirinya menganggarkan Rp8 miliar untuk pembelian kendaraan motor baru.
Load more