Pengendara sepeda motor tewas tertimpa truk bermuatan gas berhasil dievakuasi sekitar pukul 17.40 WIB.
Hingga saat ini polisi masih melakukan penyelidikan dan mengevakuasi kendaraan serta korban. Dua unit pemadam kebakaran juga diturunkan untuk antisipasi terjadinya kebakaran. Dua alat berat excavator juga diterjunkan ke lokasi kejadian.
Beratnya truk bermuatan gas 2,2 ton membuat petugas kesulitan untuk mengevakuasi korban maupun truk tersebut. Sebelum dievakuasi, dilakukan sterilisasi truk bermuatan gas oleh petugas damkar antisipasi terjadinya kebakaran. (wkn/buz)
Load more