Boyolali, tvOnenews.com - Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki melepas jemaah calon haji kloter pertama dari Kabupaten Magelang dan Kabupaten Temanggung Jawa Tengah dengan tujuan Arab Saudi melalui Bandara Adi Soemarmo,Minggu (12/5/2024).
Jemaah haji kloter I terdiri atas 360 jemaah dengan rincian, 352 jemaah, 3 Petugas Haji Daerah (PHD) dan lima petugas lainnya.
Upacara pelepasan dimulai sejak pagi di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah. Acara dimulai dengan pemeriksaan barang bawaan dan dilanjutkan dengan para jemaah masuk ke gedung Muzdalifah untuk mengikuti acara pelepasan. Usai acara, jemaah masuk ke bus sesuai rombongan mereka masing-masing menuju ke Bandara Adi Soemarmo.
Sesampai di bandara, jemaah diarahkan ke layanan fast track sebelum kemudian menuju pesawat.
Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki menyampaikan bahwa persiapan jemaah haji Indonesia dipastikan sudah berjalan dengan baik, mulai dari hotel serta lokasi. Diharapkan ibadah haji tahun ini berjalan dengan lancar.
“Persiapan sudah berjalan dengan baik, mudah-mudahan jemaah calon haji pada tahun ini semua berjalan dengan lancar dan juga memastikan tidak ada lagi jemaah yang tidak memakai visa haji.” Katanya, Minggu (12/05/2024).
Wamen juga mengingatkan jemaah bahwa pada saat ini, suhu di Arab Saudi dapat mencapai 40 sampai 50 derajat. Dengan begitu, pihaknya meminta para jemaah untuk selalu menjaga kesehatan dan tidak memaksakan diri dalam melaksanakan kegiatan selain ibadah.
“Ya memang cuaca di Arab Saudi pada tahun ini memang cukup panas, bahkan mencapai 40 sampai 50 derajat. Para jemaah fokus pada ibadah haji saja,” ucapnya.
Sementara itu, pada tahun ini, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo pada 2024 mencatat 30 persen dari jumlah 35.978 calon jemaah haji yang akan diberangkatkan ke Tanah Suci masuk dalam kategori usia lanjut (lansia) atau resiko tinggi. (ags/ard)
Load more