Boyolali, tvOnenews.com - Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo memulangkan tiga jemaah calon haji ke daerah asal. Ketiga jemaah tersebut dipulangkan karena mengidap demensia.
Diketahui demensia bukan merupakan penyakit spesifik, tetapi merupakan sekelompok kondisi yang ditandai dengan penurunan setidaknya dua fungsi otak, seperti hilangnya memori dan kemampuan menilai.
Gejala demensia termasuk mudah lupa, keterampilan sosial yang terbatas, dan kemampuan berpikir sangat terganggu sehingga mengganggu fungsi sehari-hari.
Kepala Sub Bagian Humas PPIH Embarkasi Solo Gentur Rahma Indriadi mengatakan, hingga sampai saat ini ada tiga jemaah calon haji yang dipulangkan dengan pertimbangan dan pemeriksaan lebih lanjut di kesehatan embarkasi.
“Tercatat ada tiga jemaah haji yang dengan berat hati kita kembalikan ke kabupaten kota masing-masing yaitu Neti Hedriyati (71) kloter 2 dari kabupaten temanggung, Sartiyah Suryofiharjo (83) kloter 5 asal Magelang, Istiwoni Abduljabar (84) kloter 5 Magelang ketiganya mengidap demensia,” katanya, Senin (13/05/2024) sore.
Lebih lanjut Gentur menjelaskan, ketiga jemaah tersebut setelah dilakukan pemeriksaan tahap 3 di kesehatan tidak layak terbang sehingga dilakukan pemeriksaan ulang dan dinyatakan tidak laik terbang.
“Ini masih di tahap tahap awal kita kembalikan dulu kalau memang diterapi di rumah terus ada hasil progres kesehatannya baik dan dinyatakan layak terbang nanti bisa dikomunikasikan dengan kesehatan embarkasi, kalau memang memungkinkan ya disusulkan di kloter berikutnya,” jelasnya.
Load more