Kebumen, tvOnenews.com - Pasangan Incumbent Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, Arif-Rista, menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kebumen, Kamis (16/5/2024) sore.
Dalam pengembalian formulir pendaftaran keduanya hadir berbarengan, sekitar pukul 15.00 WIB. Kedatangan pasangan petahana ini dikawal empat pimpinan partai (Golkar, Gerindra, PPP, PAN) dan ratusan relawan.
Bupati Kebumen (petahana) Arif Sugiyanto menyampaikan, bahwa dinamika politik di Kebumen sangat dinamis. Pihaknya hadir bersama dengan wakilnya Ristawati Purwaningsih untuk menyerahkan formulir pendaftaran.
Arif menyebut pada pilkada sebelumnya, PDIP menjadi partai pertama yang memberikan rekomendasi pada pasangan Arif-Rista untuk maju menjadi bupati dan wakil bupati Kebumen.
"Insya Allah bersama lagi seperti pilkada kemarin, PDI Perjuangan mempercayakan dan yang pertama kali memberikan rekomendasi untuk pasangan Arif-Rista," kata Arif kepada wartawan.
Hadirnya empat pimpinan partai, tambah Arif, menjadi penyemangat tersendiri untuk maju pada kontestasi Pilbup 2024. Pihaknya juga berharap ini akan menjadi koalisi untuk rakyat Kabupaten Kebumen.
"Amanah dan kepercayaan yang diberikan, Insya Allah, program-program kami sudah dapat dirasakan oleh warga masyarakat Kebumen. Harapannya, berpasangan dengan kader terbaik PDI Perjuangan, program dan pembangunan-pembangunan yang sudah ada dapat lanjutkan kembali," tambahnya.
Load more