LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tim Inafis Polres Kebumen saat olah tempat kejadian perkara (TKP) di Desa Selogiri, Karanggayam, Rabu (19/6/2024).
Sumber :
  • Tim tvOne - Wahyu Kurniawan

Seorang Anak di Kebumen Tega Bunuh Ayah Kandung, Pelaku Kabur Usai Membunuh

Entah apa yang merasuki Ngadimin (51), hingga tega menghabisi nyawa Kasum (73) ayahnya sendiri. Peristiwa nahas ini terjadi pada Rabu, (19/6) sekitar pukul 09.30 WIB.

Rabu, 19 Juni 2024 - 20:49 WIB

Kebumen, tvOnenews.com - Entah apa yang merasuki Ngadimin (51), hingga tega menghabisi nyawa Kasum (73) ayahnya sendiri. Peristiwa nahas ini terjadi pada Rabu, (19/6) sekitar pukul 09.30 WIB.

Belum diketahui pasti motif pembunuhan tersebut, namun pelaku diduga gelap mata akibat faktor ekonomi.

Korban ditemukan meninggal di lokasi kejadian dengan luka sebetan senjata tajam di bagian leher dan kepala.

"Tadi memang cukup mengagetkan warga. Posisi jenazah sekarang di bawa polisi ke RSUD," jelas Kepala Desa Selogiri Sukiman kepada wartawan, Rabu (19/6/2024).

Baca Juga :

Peristiwa ini terjadi di Padukuhan Kedung Trenggiling RT.003 RW.001, Desa Selogiri, Kecamatan Karanggayam. Tepatnya ketika Ngadimin (pelaku) yang merupakan anak korban, yang berdomisili di Gunungkidul, Yogyakarta sedang berkunjung ke rumah ayahnya (korban).

Sukiman mengungkapkan, kejadian tak manusiawi tersebut berawal dari adu mulut antara korban dan pelaku. Tetangga yang mendengar teriakan pun sempat datang ke rumah korban guna memastikan keadaan. Namun, tak disangka korban justru ditemukan sudah tergeletak dengan kondisi bersimbah darah. 

"Anaknya (pelaku) tadi pagi datang ke sini. Ayah sama anak posisi berantem dulu. Pas ribut ada yang ngecek, korban sudah luka berdarah-darah," kata Sukiman.

Usai membunuh sang ayah, pelaku lantas melarikan diri ke dalam hutan. Sampai sekarang polisi bersama warga masih berupaya memburu keberadaan pelaku. Dalam kasus tersebut ditemukan senjata tajam berupa kudhi di sekitar lokasi kejadian. 

"Mungkin pemicu faktor ekonomi. Pelaku sekarang lari ke arah hutan," lanjutnya. 

Kasat Reskrim Polres Kebumen AKP La Ode Arwansyah mengatakan usai mendapat laporan pihaknya langsung mendatangi lokasi kejadian.

Saat ini jajaran Satreskrim Polres Kebumen juga sudah melakukan olah tempat kejadian perkara serta mengumpulkan keterangan dari para saksi.

"Tadi begitu dapat laporan Tim Inafis dan anggota reskrim sudah langsung turun ke TKP. Tim sudah meluncur. Masih lidik (proses penyelidikan)," katanya singkat. 

Kasus ini kini tengah dalam penanganan tim reskrim Polres Kebumen dan masih dilakukan pengumpulan sejumlah barang bukti serta pengejaran pelaku yang usai menghabisi nyawa ayahnya kabur ke hutan. (wkn/buz)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
Trending
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Selengkapnya
Viral