Boyolali, tvOnenews.com – Humas Petugas Penyelengara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo mencatat sebanyak 66 kloter dari 100 kloter atau sekitar 23.707 jemaah haji Ebarkasi Solo telah tiba di tanah air di hari ke 20 (12/7/2024) pukul 08.00 WIB masa pemulangan jemaah haji tahun1445H/ 2024M.
Kasubag Humas Embarkasi Solo Gentur Rahma Indriadi, mengatakan, jumlah jemaah haji Embarkasi Solo yang sudah kembali ke Tanah Air sebanyak 66 kloter, jumlah 23.707 jemaah dan yang kembali mandiri 7 jemaah.
“Tadi kloter 66 asal Kabupaten Demak, Kabupaten Banjarnegara,dan Kabupaten Batang tiba pada pukul 07.10 WIB dengan jumlah jemaah 358,” katanya, Jumat(12/7/2024).
Lebih lanjut Gentur menjelaskan, untuk jemaah yang sakit di tanah suci sudah banyak yang sembuh dan kini tinggal 6 jemaah sakit.
“Adapun yang sakit di Tanah Suci sebanyak 6 jemaah, dengan rincian 5 jemaah berasal dari Jawa Tengah dan 1 jemaah berasal dari DIY,” jelasnya.
Gentur juga mengemukakan, untuk jemaah haji yang sakit di Embarkasi ada sebanyak 3 jemaah, dan ketiganya dirujuk di RSUP. Surakarta, yang berasal dari Kota Yogyakarta, Kabupaten Brebes dan Kabupaten Grobogan.
“Untuk jumlah yang wafat yaitu sejumlah 72 jemaah, dengan rincian berasal dari Jateng ada 66 jemaah dan berasal dari DIY ada 6 jemaah,” ucapnya.
Load more