Kendal, Jawa Tengah - Di Kendal ada destinasi wisata pantai yang terbilang baru. Yaitu, Pantai di Desa Jungsemi, yang sekarang diberi nama Pantai Indah Kemangi.
Secara administratif, pantai ini berada di Desa Jungsemi, Kecamatan Kangkung Kendal. Jaraknya sekitar 16 kilometer dari pusat Kota Kendal yang bisa ditempuh selama 30 menit berkendara.
Pantai Jungsemi masih sangat alami. Pasirnya meski tidak putih tapi bersih dan halus. Panorama di sekitarnya juga sangat indah dengan laut lepasnya yang berombak landai. Sementara, di batas daratannya berupa lahan pertanian bercampur tanah biasa dan pasir. Petani setempat berhasil membudidayakan semangka dan ketela di tanah pesisir tersebut.
Menurut Kepala Desa Jungsemi, Dasuki, Pantai Indah Kemangi dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), Pokdarwis, dan Karang Taruna setempat.
"Ini untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga pelaku usaha kami utamakan untuk warga sehingga bisa menambah penghasilan dengan berjualan di tempat wisata," kata Dasuki, yang juga pembina desa wisata Jungsemi tersebut.
Selain keindahan alam, Pantai Indah Kemangi juga dilengkapi wahana wisata penunjang. Antara lain, andong wisata, banana boat, edupark, serta tempat untuk kegiatan olahraga.
Camat Kangkung, Ardi menambahkan, sejak dibukanya pantai ini membuat Desa Jungsemi ditetapkan sebagai desa wisata.
"Pengunjungnya semakin banyak, dan kita terapkan prokes juga. Selain itu, prasarana jalan juga ke depan akan dilebarkan. Terutama akses ke tempat wisata, agar memudahkan wisatawan datang ke sini," kata Ardi, Jumat (21/1/2022).
Para pengunjung rata-rata adalah anak muda dan rombongan keluarga. Mereka menikmati keindahan pantai dengan bermain air atau menggelar tikar di tepiannya untuk menyantap bekal.
"Tapi memang agak panas ya. Bagusnya itu, di bagian pinggir ditanami cemara seperti yang ada di Pantai Ngebum Kaliwungu itu, jadi bisa untuk berteduh," kata Dewi, wisatawan dari Kendal yang datang bersama keluarganya.
Tiket masuk ke pantai ini cukup terjangkau, yaitu lima ribu rupiah per orang. Yang perlu diingat, orang tua tetap harus mengawasi anak-anaknya saat bermain didekat ombak. Dan tentu saja jangan lupa protokol kesehatan. (Teguh Joko Sutrisno/dan)
Load more