Semarang, Jawa Tengah - Seluruh Jajaran Polres Semarang termasuk jajaran Polsek, terus melakukan patroli pengamanan di jalan tol Semarang-Solo mulai kilometer 429 hingga 471. Selain patroli, petugas juga melakukan pencarian terhadap pelaku pelemparan batu di tol Semarang-Solo.
Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika menjelaskan pihaknya bersama PT TMJ, sudah melakukan pengecekan ke TKP pelemparan batu. Selain itu patroli dan penyiagaan personel turut dilakukan untuk mencegah kejadian serupa.
"Semalam kita pantau di sekitar KM 460, ternyata ada kejadian lain di KM 462. Dari pemeriksaan dilokasi sebenarnya tidak ada akses ke jalan tol, tapi setelah kita selidiki diduga pelakunya naik ke samping tol yang banyak pohon bambunya itu, lalu ambil batu dari sekitar lokasi dan dilempar secara random," ungkapnya saat ditemui di Ambarawa, Kamis (20/10/2022).
Dari sejumlah kejadian yang ada, pihaknya telah memeriksa beberapa korban pelemparan batu. Dari keterangan yang didapat, korban sempat melihat beberapa orang yang diduga pelaku pelemparan di sekitar jembatan Barukan, Kecamatan Tengaran.
"Kejadian yang hari Senin, teridentifikasi sementara jumlahnya tiga orang, usianya masih remaja dan menggunakan sarana sepeda motor. Sempat dikejar tapi berhasil kabur," ujarnya.
Kami telah menerima surat perintah dari Kapolda Jateng untuk mengejar dan menangkap pelaku. Tim khusus juga telah dibentuk dengan dibantu Ditreskrimum Polda Jateng.
Load more