Grobogan, Jawa Tengah - Lima orang dilaporkan mengalami patah tulang di bagian tangan dan kaki usai kereta kelinci yang ditumpanginya terguling di Jalan Raya Wirosari - Blora wilayah Desa Dapurno, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah pada Rabu (28/12/2022) sore sekitar pukul 17.00.
Kapolsek Wirosari AKP Muri memaparkan, selain lima penumpang menderita luka berat, lima penumpang lainnya menderita luka ringan dan harus mendapatkan perawatan di Puskesmas Wirosari.
" Lima orang perawatan ringan, dibawa pos pelayanan Wirosari," tutur AKP Muri, Kamis (29/12/2022).
Menurut Muri, saat kecelakaan tunggal itu terjadi, jumlah penumpang kereta kelinci berjumlah 45 orang.
"Kendaraan angkut yang dimodifikasi menyerupai kereta api tersebut mengajak penumpang berwisata berkeliling desa. Bermuatan balita dan ibu-ibu," kata Muri.
Dijelaskan Muri, sebelumnya kereta kelinci yang membawa puluhan orang tersebut melaju dari arah Wirosari (Barat) menuju Blora (Timur). Nahas di tengah perjalanan, as roda depan bagian kanan tiba-tiba patah hingga berujung kereta kelinci oleng ke kiri dan terguling di bahu jalan. Seketika itu juga sejumlah penumpang kereta kelinci terpental keluar.
Load more