Terpisah, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Dewandaru, Ariadi Widiawan menyatakan, pihaknya siap untuk melayani para penumpang pesawat yang turun melalui Bandara Ngloram.
"Ini adalah suatu kerja sama yang baik dan mudah-mudahan dapat berlangsung secara terus-menerus," harapnya.
Sekedar informasi, Maskapai Citilink sudah menjadwalkan dan melakukan penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma ke Bandara Ngloram dan sebaliknya, seminggu dua kali. Di Bandara Ngloram juga baru ada maskapai Citilink yang beroperasi.
Namun, karena Bandara Halim Perdanakusuma beberapa waktu lalu direvitalisasi, penerbangan ke Bandara Ngloram diberhentikan.
Kini, setelah Bandara Halim Perdanakusuma kembali beroperasi, rute penerbangan kembali diaktifkan lagi. (Agw/Dan)
Load more