Dalam pemeriksaan saksi yang dilakukan oleh Polres Ngawi digelar dalam dua lokasi yang berbeda. Anis Puji Lestari (38) diperiksa di polres Ngawi bersama anak dan mertua korban.
Sementara kakak kandung korban, Ketua RT dan Kepala Desa serta warga yang ikut memandikan korban, diperiksa di Polsek Paron. Polisi juga kembali melakukan penggeledahan rumah korban guna mencari bukti baru terkait penyebab tewasnya korban.
Menurut pengakuan Purwanto (45) warga desa setempat kerabat korban yang ikut memandikan jenazah merasa kematian korban ada kejanggalan. Paling terlihat adalah luka di pelipis kiri.
Halaman Selanjutnya :
“Awalnya sih nggak ada kejanggalan mas, namun setelah dimandikan nampak ada luka di pelipis kiri. Luka itu terus mengeluarkan darah.” Imbuhnya.
Load more