Sidoarjo, tvOnenews.com - Vicky Hermansyah (20), salah satu korban Kanjuruhan Malang yang kondisinya kini makin membaik dan mulai kembali normal. Vicky warga Porong Sidoarjo ini, sebelumnya sempat dinyatakan lumpuh 90 persen dan menjalani perawatan intensif di RSUD Kanjuruhan Malang pasca tragedi stadion Kanjuruhan Malang beberapa waktu lalu.
Berkat semangatnya yang tinggi untuk bisa kembali hidup normal dan perawatan medis yang dilakukan secara berkala di RS Bhayangkara Porong Sidoarjo, remaja pecinta bola ini akhirnya kondisinya membaik dan mulai normal.
Jika sebelumnya hanya bisa berbaring di tempat tidur dan sulit berbicara, namun kini sudah mulai bisa berdiri dan berjalan. Untuk berbicara pun, kini sudah mulai normal seperti sebelumnya. Hanya untuk penglihatan saja yang masih mengalami gangguan kabur jika melihat jauh.
"Alhamdulillah tidak ada keluhan, tinggal penglihatan saja mas semoga penglihatan saya pulih lagi," tutur vicky.
Meski belum normal 100 persen seperti sebelumnya, namun korban pecinta fanatik kesebelasan Arema Malang ini berkeinginan agar bisa segera kembali kerja seperti sebelumnya.
Sementara untuk memantau kondisi kesehatan korban, saat menjenguk Vicky di rumahnya, Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro sangat senang karena Vicky sudah ada perubahan drastis dengan kesehatanya.
"Alhamdulillah kondisi mas Vicky sudah membaik meskipun demikian perawatan yang bersangkutan harus di cek terus secara berkala agar kondisinya semakin baik lagi," pungkasnya. (khu/gol)
Load more