Lamongan, tvOnenews.com - Pasca jebolnya tanggul Sungai Plalangan, di Kabupaten Lamongan, Rabu (15/3) BPBD Lamongan bersama TNI Polri datangkan satu unit alat berat untuk penanganan tanggul yang jebol.
Menurut AKP Turkan, Kasat Binmas Polres Lamongan yang berada di lokasi kejadian, kita bersama dengan BPBD Lamongan dan TNI serta warga berupaya melakukan penanganan tanggul dengan mendatangkan satu unit eksavator ke lokasi.
"Tadi langsung kita datangkan satu unit eksavator ke titik lokasi jebolnya tanggul,” ujar AKP turkan.
Sementara itu, Kabid Kedaruratan BPBD Lamongan, Muslimin mengungkapkan, jebolnya 2 titik tanggul yang ada di Kali Plalangan ini terjadi pada pukul 03.00 dini hari. Dua titik tersebut, menurut Muslimin, jebol sepanjang 7 meter dan 6 meter. Air dari Kali Plalangan ini yang kemudian akan menuju ke Kali Bengawan Njero.
"Jebolnya 2 titik tanggul di Kali Plalangan ini karena naiknya debit air sungai karena kiriman dari wilayah selatan Lamongan yang sebelumnya hujan deras, yaitu dari wilayah Mantup dan Sambeng," ujarnya.
Tambah Muslimin, saat ini pihak BPBD lakukan penanganan bersama TNI Polri dengan menerjunkan satu unit alat berat ke lokasi.
“Kita juga akan memasang gedek guling di sisi tanggul dan kita urug dengan tanah agar tanggul lebih kuat saat air sungai naik,” pungkasnya. (mmr/gol)
Load more