Madiun, tvOnenews.com - Bertempat di gedung Islamic Center Kota Madiun, Sabtu (18/3), ratusan relawan Anies for Presiden 2024 atau lebih dikenal Relawan P24 wilayah Mataraman, mendeklarasikan diri mendukung dan siap berjuang memenangkan Anies Baswedan pada pilpres 2024 mendatang.
Nurcholish, Juru bicara Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Relawan P24 Jawa Timur mengatakan memang di daerah pinggiran kurang mengenal siapa itu sosok Anies Baswedan, terlebih adanya isu-isu negatif yang dihembuskan oleh lawan politik.
“Memang wajar di setiap perhelatan akbar itu pasti ada isu-isu yang diangkat. Dengan isu Bapak Anies adalah bapak politik identitas, intoleran bagi kami itu adalah isu-isu yang sengaja dihembuskan lawan politik,” kata Nurcholish usai menghadiri deklarasi relawan P24 Mataraman.
Nurcholish menegaskan kepada para relawan bahwa isu-isu negatif itu tidak perlu ditanggapi dan malah kewajiban sebagai relawan untuk mengcounter attack kembali isu yang negatif dengan fakta-fakta yang sesungguhnya.
“Oleh karena itu kami hadir dengan kesadaran, tanpa disuruh berbondong-bondong ke acara ini untuk berjuang bersama-sama demi bangsa dan negara ini lewat Pak Anies,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua relawan P24 Mataraman Ibrahim menegaskan kepada para relawan yang baru saja dibentuk ini untuk segera menguatkan barisan di tingkat kecamatan, kelurahan dan desa dan turun ke lapangan guna mensosialisasikan Anies Baswedan sebagai calon Presiden.
Load more