Menurut Imam, korban DW bukan salah pergaulan. Siswi kelas dua SMPN Surabaya itu tipe anak perempuan pendiam. Dia lebih banyak menghabiskan kesehariannya di dalam rumah di kawasan Kecamatan Bubutan, Surabaya.
”Saat kejadian, DW diajak tetangganya beli makanan. Ternyata pulangnya mampir di rumah seorang pemuda di kampung tidak jauh dari rumah DW,” ungkap Imam.
DW adalah sulung dari tiga bersaudara dari keluarga kurang mampu. Bapaknya kerja serabutan, sedangkan ibunya mengais rezeki dengan mengamen.
Terkait kasus itu, politikus Nasdem itu minta Pemkot Surabaya mengobati kesehatan fisik dan psikis DW. Selain itu, polisi harus secepatnya menangkap pelaku.
”Tidak bisa ditawar lagi, polisi dan satpol PP harus serius memberantas peredaran minuman beralkohol ilegal. Terutama di dekat perkampungan, mudah dibeli oleh anak-anak dan remaja,” ujar Imam.
”Sudah terbukti banyak mudaratnya. Sama sekali tidak ada kebaikannya,” pungkasnya.
Load more