Pamekasan, tvOnenews.com - Sejumlah siswa berseragam sekolah menengah atas (SMA) lengkap di Pamekasan, Madura, Selasa (23/5), diamankan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat, lantaran diketahui bolos sekolah.
"Dari razia tadi, kami mengamankan tujuh orang siswa SMA dengan memakai seragam sekolah," ungkap Permadi, Koodinator Lapangan Satpol PP Pamekasan.
Pihaknya merazia sejumlah pelajar tidak masuk sekolah itu, berawal dari laporan masyarakat yang mengetahui kalau ada sejumlah siswa di hari aktif (masuk sekolah), bolos nongkrong di salah satu cafe.
"Menurut keterangan, para siswa pamit ke orang tuanya pergi sekolah, malah bolos, sehingga kami amankan dari beri teguran," tambahnya.
Permadi menambahkan, petugas Satpol PP memberikan teguran dan peringatan kepada para siswa untuk tidak bolos, dan pemilik cafe diberikan teguran agar melarang siswa yang berpakaian sekolah nongkrong di jam sekolah.
"Kami beri peringatan kepada siswa dan selanjutnya para siswa itu langsung disuruh masuk ke sekolahnya masing-masing," pungkasnya. (vaf/far)
Load more