LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
kakak beradik Calon Jemaah Haji termuda asal Madiun
Sumber :
  • tim tvone - miftakhul erfan

Cerita Haru Kakak Beradik Calon Jemaah Haji Termuda Asal Madiun

Pasangan kakak beradik jadi Calon Jemaah Haji termuda dari Kabupaten Madiun, adalah Muhammad Shoim Ramadhan (22) dan adiknya Fiki Rohmah Riqqoh Sausan (19)

Kamis, 25 Mei 2023 - 09:56 WIB

Madiun, tvOnenews.com - Pasangan kakak beradik yang menjadi Calon Jemaah Haji termuda dari Kabupaten Madiun tersebut adalah Muhammad Shoim Ramadhan (22) dan adiknya Fiki Rohmah Riqqoh Sausan (19), warga jalan Sandang Pangan, Desa Dolopo, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun.

Keduanya akan berangkat haji ke tanah suci menggantikan kedua orang tuanya Tugiran dan Djamilatun yang telah meninggal dunia sebelum keberangkatan haji tahun ini. 

Sambil memegangi foto kedua orang tuanya, Muhammad Shoim menjelaskan jika sebenarnya pada tahun 2011 lalu kedua orang tuanya mendaftar haji bersama Imron Samsudin kakak pertamanya yang kini telah berusia 36 tahun dan sudah berkeluarga.

“Dari tahun 2011 bapak ibu dan kakak mendaftar haji, harusnya berangkat tahun 2019, kemudian tertunda 2 tahun karena Covid-19, namun ayah mendahului kita,” kata Shoim, Rabu (24/5). 

Lanjut Shoim, Ayah meninggal dunia pada tanggal 25 Maret 2022 kemudian, ibu almarhumah Djamilatun meninggal dunia dua bulan lalu pada tanggal 6 Maret 2023 karena sakit. Kesedihan pun mulai nampak pada wajah keduanya saat menceritakan kembali masa duka tersebut sembari melihat foto kedua orang tuanya.

Baca Juga :

“Ibu digantikan adik dan ayah digantikan ke saya, jadi nanti kita akan naik haji bersama kakak pertama Imron Samsudin (36),” imbuhnya. 

Meski kematian kedua orang tua membuat mereka terpukul, namun takdir Allah SWT tak bisa dihindari, mereka juga mengaku merasa bahagia menjadi Calon Jemaah Haji meski umur mereka lebih muda dari jamaah haji lainnya. 

“Di sana nanti kami akan mendoakan bapak dan ibu agar semua amal perbuatannya diterima Allah dan harapan kami nantinya kita semua dikumpulkan kembali di surgaNya,” tutur Shoim.

Adik Shoim, Fiki Rohmah juga mengaku sangat terpukul atas meninggalnya kedua orang tua. Sebelum meninggal almarhum ayah Fiki sempat mengaku akan mendaftarkan Fiki dan Shoim, sehingga bisa naik haji bersama.

“Sebenarnya alm bapak sempat berencana akan mendaftarkan saya dan kakak, jadi nantinya bisa berangkat haji bersama, namun takdir berkata lain,” ujar Fiki.

“Kami berjanji kepada alm bapak dan ibu akan menjadi pribadi, muslim yang lebih baik lagi,” pungkasnya.

Sesuai rencana, kakak beradik ini akan berangkat haji ke tanah suci pada Senin tanggal 29 Mei 2023 masuk dalam kloter 17 pemberangkatan melalui bandara udara Juanda Surabaya. 

Nantinya ketiga anak almarhum Tugiran dan Djamilatun, juga akan mengajukan haji badal untuk kedua orang tuanya yang telah menghadap Sang Khalik. (men/hen)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Temuan Baru, Kemenkomdigi Akui Ratusan Rekening dan E-Wallet Didapati Jadi Wadah Transaksi Judi Online

Temuan Baru, Kemenkomdigi Akui Ratusan Rekening dan E-Wallet Didapati Jadi Wadah Transaksi Judi Online

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) menyebut ratusan rekening bank dan e-wallet didapati jadi wadah transaksi judi online.
Bareksrim Polri Ungkap 397 Kasus TPPO Selama Sebulan, 482 Orang Jadi Tersangka

Bareksrim Polri Ungkap 397 Kasus TPPO Selama Sebulan, 482 Orang Jadi Tersangka

Sebanyak 482 ditetapkan sebagai tersangka oleh Bareskrim Polri dalam kasus TPPO. Jumlah tersebut merupakan catatan sepanjang Oktober hingga November 2024.
Kevin Diks Beri Kabar Terbaru Soal Perkembangan Cedera Lututnya usai Bela Timnas Indonesia, Akui Sempat Merasa Ketakutan

Kevin Diks Beri Kabar Terbaru Soal Perkembangan Cedera Lututnya usai Bela Timnas Indonesia, Akui Sempat Merasa Ketakutan

Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks menceritakan soal perkembangan terbaru cederanya yang membuatnya harus absen apda laga kontra Arab Saudi di Stadion GBK.
Tak Disangka Wak Haji Pernah Puji Abis Asnawi Mangkualam di Timnas Indonesia, Sebut Pemain yang Paling ...

Tak Disangka Wak Haji Pernah Puji Abis Asnawi Mangkualam di Timnas Indonesia, Sebut Pemain yang Paling ...

Ragnar Oratmangoen atau Wak Haji yang dikenal mualaf ini, memuji rekan bermainnya karena ia melihat ada kelebihan yang melekat. Sehingga ia memuji abis Asnawi
Komisi IV DPR Dorong Kolaborasi Tingkatkan Produksi Susu Lokal

Komisi IV DPR Dorong Kolaborasi Tingkatkan Produksi Susu Lokal

Komisi IV DPR RI menyoroti permasalahan sektor persusuan nasional dalam kunjungan kerja spesifik ke Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Kamis, 21 November 2024.
Menteri Rosan Tawarkan 3.700 GW Potensi EBT ke Investor Inggris, Cadangan Panas Bumi di Pulau Jawa jadi Harapan: Transisi Energi Hijau Dipercepat?

Menteri Rosan Tawarkan 3.700 GW Potensi EBT ke Investor Inggris, Cadangan Panas Bumi di Pulau Jawa jadi Harapan: Transisi Energi Hijau Dipercepat?

Melihat besarnya potensi enegi hijau di Indonensia, Menteri Rosan Roeslani bermaksud menggandeng investor Inggris untuk turut memanfaatkan peluang EBT yang ada.
Trending
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf Jadi Bukti Krisis Kepercayaan Timnas Indonesia pada Shin Tae-yong

Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf Jadi Bukti Krisis Kepercayaan Timnas Indonesia pada Shin Tae-yong

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Media Thailand Bergumam, Kok Bisa Timnas Indonesia Menang Tanpa Kebobolan dari Arab Saudi, Padahal Negaranya Saja Kalau Lawan Mereka Harus...

Media Thailand Bergumam, Kok Bisa Timnas Indonesia Menang Tanpa Kebobolan dari Arab Saudi, Padahal Negaranya Saja Kalau Lawan Mereka Harus...

Keberhasilan Timnas Indonesia kandaskan Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dapat reaksi dari media Thailand. Mereka merasa iri akan hal itu
Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Punya garis darah keturunan Indonesia membuat Jayden Oosterwolde menjadi sorotan untuk bergabung membela Timnas Indonesia
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Selengkapnya
Viral