Blitar, tvOnenews.com – Ratusan warga yang menunggu sejak pagi langsung menyerbu gunungan tumpeng di halaman Makam Soekarno di Kelurahan Bedogrit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. Lima tumpeng berisi hasil bumi itu langsung diperebutkan warga untuk mendapat berkah hari lahirnya Pancasila.
Serupa dikatakan Rini (40) salah satu warga setempat ingin mendapat berkah dari hasil bumi yang dilakukan setiap tahunya. Ia datang ke makam Bung Karno bersama anak dan keluarganya untuk ikut serta dalam kegiatan grebeg tumpeng.
“Inikan setiap tahun ada, saya berharap mendapatkan berkah dari ritual ini,” imbuhnya.
Sebelum diperebutkan warga, lima gunungan tumpeng diarak dari alun-alun menuju Makam Bung Karno (MBK) untuk dilakukan ritual doa oleh para sesepuh dan pejabat setempat.
Kirab tumpeng tersebut merupakan satu dari beberapa rangkaian grebeg pancasila untuk memperingati hari Lahir Pancasila tanggal 1 Juni. Sebelumnya pada Rabu malam, Pemkot Blitar telah melakukan Pawai Lampion yang diikuti oleh ratusan pelajar.
Pada pagi harinya, Forum Pimpinan Daerah dan Pemerintah Kota Blitar menggelar upacara memperingati Hari Lahir Pancasila di Alun-alun Kota Blitar. (min/far)
Load more