"Kami telah mengantisipasi dengan memanfaatkan secara maksimal waktu dan mengatur slot parkir pesawat agar tidak berdampak pada operasional bandara serta terus melakukan pemeriksaan secara rutin untuk fasilitas-fasilitas bandara utamanya yang berada di sisi udara,” tambahnya.
“Selamat kembali ke Tanah Air para jemaah haji asal Indonesia semoga menjadi haji yang mabrur dan selamat hingga menuju ke daerah asal masing – masing. Mohon doanya supaya Bandara Juanda tetap dapat memberikan layanan maksimal hingga akhir debarkasi nantinya,” pungkas Sisyani. (khu/gol)
Load more