"Rekaman CCTV akan kita sisir juga. Barangkali ada kesesuaian dengan informasi dari warga masyarakat," ungkapnya.
Polisi, lanjut Ardi, saat ini sudah memeriksa sejumlah saksi untuk dimintai keterangan terkait peristiwa tersebut.
Termasuk tiga orang pemancing yang pertama kali menemukan potongan tubuh manusia.
"Saksi sementara baru (orang) yang menemukan. Ada tiga orang. Mereka warga sekitar lokasi yang akan mancing ikan (di Jembatan Kelor)," terang Ardi.
Selain itu, polisi juga tengah mendalami informasi dari warga terkait dugaan mutilasi sadis tersebut.
Polisi menyebut ada sejumlah warga yang memberikan informasi terkait kasus itu.
Hingga saat ini polisi baru menemukan beberapa bagian potongan tubuh manusia, seperti bagian pergelangan kaki kanan dan kiri, tangan bagian kiri, dan sejumlah potongan daging lainnya.
Load more