Kepada awak media Mursiah mengungkapkan bahwa MPLS ini dilaksanakan selama tiga hari ke depan yaitu Senin-Selasa dan Kamis (17, 18 dan 20 Juli).
“Alhamdulillah tahun ini SD Muhlas memperoleh siswa baru sebanyak 145 siswa kelas I yang terbagi menjadi lima kelas,” katanya.
Sebagai pengenalan dan menggembirakan siswa baru kegiatan MPLS digelar dengan berbagai acara yang membuat siswa aktif.
“Dengan menerbangkan balon yang berisi cita-cita masing-masing siswa, diharapkan para siswa mempunyai semangat belajar yang tinggi untuk mewujudkan cita-citanya tersebut,” pungkasnya.
Seluruh balon terbang diudara menjadi awal dimulainya sistem belajar dengan dasar iman dan takwa sesuai cita-cita KH Ahmad Dahlan dalam memajukan pendidikan umat Islam di tanah Nusantara. (zaz/gol)
Load more