LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Bus Eka tertimpa pohon
Sumber :
  • miftakhul erfan

Lapuk Dimakan Usia, Pohon Mimba Roboh Timpa Bus Cepat Eka, Jalur Madiun-Ngawi Macet Total

Bus Cepat Eka jurusan Surabaya-Purwokerto tertimpa pohon Mimba dengan diameter satu meter lebih di jalan raya Maospati-Ngawi, Desa Mantren, Karangrejo, Magetan

Sabtu, 29 Juli 2023 - 15:19 WIB

Magetan, tvOnenews.com - Bus Cepat Eka jurusan Surabaya-Purwokerto tertimpa pohon Mimba berukuran besar dengan diameter satu meter lebih di jalan raya Maospati-Ngawi, Desa Mantren, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan. 

Beruntung sopir bus Ferdian (38) warga Situbondo sempat mengerem laju busnya, sehingga tidak terjadi kejadian fatal. Hanya saja kaca bus bagian atas depan pecah dan bodi ringsek. 

“Tadi saya kan lepas dari Terminal Maospati menuju Ngawi, jalan pelan-pelan gitu toh, tau-tau didepan gak ada angin pohon itu roboh gitu aja. Untung hanya kena kaca depan. Alhamdulillah saya aman gak kena,” ucap Ferdian. 

Seketika Itu juga, Ferdian menyuruh penumpangnya yang hanya berjumlah lima orang untuk mundur ke belakang. Semua penumpang selamat, sopir dan kenek juga selamat, tidak ada luka-luka.

Dugaan sementara, pangkal pohon Mimba atau Mindi yang sudah berusia di atas 20 tahun tersebut sudah lapuk dimakan usia, sehingga tak kuat menahan beban saat angin kencang.

Baca Juga :

Kapolsek Karangrejo, AKP Agus Budi yang turun ke lokasi kejadian membenarkan adanya musibah bus Eka jurusan Surabaya-Purwokerto yang tertimpa pohon. Karena posisi pohon menutup total badan jalan raya, sehingga berimbas pada arus lalu lintas yang macet. 

“Saat ini petugas gabungan dari BPBD, TNI-Polri, petugas keamanan dari PG Purwodadi dan juga dibantu warga sekitar sedang berusaha mengevakuasi pohon yang roboh dan menimpa bus,” ujar Agus. 

Agus mengaku proses evakuasi pohon tersebut berlangsung kurang lebih satu jam. Waktu tersebut lebih cepat dari perkiraan menyusul besarnya ukuran pohon dan peralatan gergaji mesin yang hanya dimiliki oleh BPBD Magetan. 

Sementara imbas dari kemacetan tersebut, polisi terpaksa mengalihkan arus lalu lintas baik dari arah Ngawi menuju Maospati dan sebaliknya lewat jalur alternatif. Hal tersebut dilakukan guna menghindari kemacetan panjang. 

“Alhamdulilah tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dari penumpang bus, penumpang langsung dialihkan ke bus lain untuk melanjutkan perjalanan,” pungkasnya.

Saat ini, arus lalu lintas kembali normal, sedangkan bus Eka diamankan sementara di pos polisi terdekat. Polisi mengimbau kepada pengguna jalan untuk tetap waspada dan berhati-hati dalam berkendara, menyusul angin kencang yang terjadi sejak sepekan terakhir. (men/far)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kim Yeon-kyung Raih Suara Terbanyak Hingga Megawati Hangestri Kembali Terpilih, Ini Daftar Pemain KOVO All Stars V-League 2024/2025

Kim Yeon-kyung Raih Suara Terbanyak Hingga Megawati Hangestri Kembali Terpilih, Ini Daftar Pemain KOVO All Stars V-League 2024/2025

Kim Yeon-kyung menjadi pemilik suara terbanyak selama tiga musim secara beruntun dalam agenda tahunan Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO) tersebut. 
Tiba di Tanah Air, Hati Bahagia - Iman Bertambah: Seri Perjalanan Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata 2024

Tiba di Tanah Air, Hati Bahagia - Iman Bertambah: Seri Perjalanan Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata 2024

Sabtu (9/11/2024) menjadi hari terakhir jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Makkah. Total sudah tiga kali kami menjalankan ibadah umroh. Di hari
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Hati-hati Menyimpan Barang yang Dianggap Syirik di Rumah, Kata Ustaz Adi Hidayat Itu Bisa Menyebabkan ...

Hati-hati Menyimpan Barang yang Dianggap Syirik di Rumah, Kata Ustaz Adi Hidayat Itu Bisa Menyebabkan ...

Ustaz Adi Hidayat menjawab pertanyaan dari salah jemaah mengenai barang-barang yang disimpan di rumah dengan keyakinan dan tujuan tertentu, ternyata itu ...
Jemaah Elharamain Wisata Meneladani Perjuangan Dakwah Nabi Muhammad di Thaif

Jemaah Elharamain Wisata Meneladani Perjuangan Dakwah Nabi Muhammad di Thaif

Kamis (7/11/2024) adalah hari ketiga jemaah Umrah plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Makkah. Hari ini kami merencanakan city tour keliling sekitar Makkah ...
Hakim Vonis Mati Sayed Abdillah Pengendali Narkoba dari Lapas Kelas IIA Langkat

Hakim Vonis Mati Sayed Abdillah Pengendali Narkoba dari Lapas Kelas IIA Langkat

Majelis hakim Pengadilan Negeri Medan, Sumatera Utara, menjatuhkan vonis mati terhadap Sayed Abdillah (27) seorang narapidana (napi) pengendali narkoba jenis sabu-sabu dari Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat.
Trending
Hakim Vonis Mati Sayed Abdillah Pengendali Narkoba dari Lapas Kelas IIA Langkat

Hakim Vonis Mati Sayed Abdillah Pengendali Narkoba dari Lapas Kelas IIA Langkat

Majelis hakim Pengadilan Negeri Medan, Sumatera Utara, menjatuhkan vonis mati terhadap Sayed Abdillah (27) seorang narapidana (napi) pengendali narkoba jenis sabu-sabu dari Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Meneladani Perjuangan Dakwah Nabi Muhammad di Thaif

Jemaah Elharamain Wisata Meneladani Perjuangan Dakwah Nabi Muhammad di Thaif

Kamis (7/11/2024) adalah hari ketiga jemaah Umrah plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Makkah. Hari ini kami merencanakan city tour keliling sekitar Makkah ...
Hakim Vonis Mati Sayed Abdillah Pengendali Narkoba dari Lapas Kelas IIA Langkat

Hakim Vonis Mati Sayed Abdillah Pengendali Narkoba dari Lapas Kelas IIA Langkat

Majelis hakim Pengadilan Negeri Medan, Sumatera Utara, menjatuhkan vonis mati terhadap Sayed Abdillah (27) seorang narapidana (napi) pengendali narkoba jenis sabu-sabu dari Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat.
Tiba di Tanah Air, Hati Bahagia - Iman Bertambah: Seri Perjalanan Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata 2024

Tiba di Tanah Air, Hati Bahagia - Iman Bertambah: Seri Perjalanan Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata 2024

Sabtu (9/11/2024) menjadi hari terakhir jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Makkah. Total sudah tiga kali kami menjalankan ibadah umroh. Di hari
Hati-hati Menyimpan Barang yang Dianggap Syirik di Rumah, Kata Ustaz Adi Hidayat Itu Bisa Menyebabkan ...

Hati-hati Menyimpan Barang yang Dianggap Syirik di Rumah, Kata Ustaz Adi Hidayat Itu Bisa Menyebabkan ...

Ustaz Adi Hidayat menjawab pertanyaan dari salah jemaah mengenai barang-barang yang disimpan di rumah dengan keyakinan dan tujuan tertentu, ternyata itu ...
Selengkapnya
Viral