LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Konsumsi jemaah haji
Sumber :
  • khumaidi

Pelayanan Haji Buruk, Jemaah Haji Asal Sidoarjo Gugat Kemenag Rp1,1 M

Prayitno Slamet Hariono, jemaah haji asal Sidoarjo, menggugat Kementerian Agama terkait dugaan pelayanan haji 2023 yang burk melalui Pengadilan Negeri Sidoarjo.

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 14:12 WIB

Sidoarjo, tvOnenews.comPrayitno Slamet Hariono, jemaah haji asal Sidoarjo, menggugat Kementerian Agama terkait dugaan pelayanan haji 2023 yang buruk. Gugatan tersebut didaftarkan ke Pengadilan Negeri Sidoarjo dengan Nomor Perkara: 250/Pdt.G/2023/PN.

Dalam gugatan secara perdata itu, ia menuntut ganti rugi sebesar Rp1,1 miliar kepada Kemenag RI, Kemenag Jatim, dan Kemenag Sidoarjo.

"Kita telah melakukan gugatan ke Kemenag Kabupaten Sidoarjo, karena yang mengurusi administrasi sampai keberangkatan jemaah haji. Dua, Kemenag provinsi sebagai koordinator semua Kemenag Kabupaten, Kota dan Kementerian RI dalam hal ini menteri agama yang bertanggung jawab atas jemaah haji Indonesia ketika berada di Arab Saudi, baik itu penginapan, makanan, keselamatan, transportasi," ungkapnya.

Prayitno menceritakan, dirinya pada tanggal 26 Juni, 2-4 Juli 2023 bersama jemaah haji kloter 16-17 tidak mendapatkan jatah makanan katering saat di Makkah. Seharusnya, para jemaah haji itu mendapatkan jatah makan tiga kali sehari.

Ketika itu petugas katering haji sudah meninggalkan lokasi karena tengah mempersiapkan makanan di Arafah dan Mina.

Baca Juga :

"Dasar gugatan kita karena kami jemaah haji Indonesia, kloter 16-17, di dalam hotel itu jemaah haji tidak diberi makanan selama tiga hari," ucapnya.

Akhirnya mereka berinisiatif membeli peralatan dan bahan masak untuk makan.

“Saat manasik kami selalu dijelaskan dilarang bawa magic com, wajan, panci. Akhirnya begitu ada informasi enggak dapat makan tiga hari ya bingung kami. Setelah itu kami jemaah urunan beli magic com, wajan, panci, mi, beras, telur. Kalau habis urunan lagi,” ucapnya.

Saat menuju Mina, mereka juga tidak mendapat makan pada pagi dan siang hari. Dua kloter itu hanya mendapat makanan saat malam harinya.

“Mina itu cuacanya panas, akibatnya banyak jemaah yang pingsan karena dehidrasi, saya sendiri hampir pingsan karena kepanasan menunggu di tanah lapang tanpa air minum yang cukup dan dengan kondisi perut kosong karena tidak mendapatkan jatah sarapan,” tambahnya.

Prayitno menyampaikan, ketika di Madinah dan Makkah pun mereka mendapatkan makan yang menurutnya kurang layak.

“Dapat makan sih nasi putih dan lauk sambal goreng tahu tempe saja, atau nasi kuning dan orek telur. Apakah begini cara pemerintah dalam menghormati Tamu Allah? Bagaimana jemaah haji akan mendapatkan tenaga untuk melaksanakan ibadah haji apabila makanannya seperti itu," ujar dia.

Selain makanan, kata Prayitno, ratusan jemaah kloter 17 itu juga sempat ditelantarkan saat menunggu bus jemputan dari Musdalifah ke Mina.

Mereka seharusnya dijadwalkan berangkat setelah subuh. Akan tetapi, mereka baru dijemput pada pukul 11.00 siang waktu Arab Saudi.

Sehingga, ia menganggap Kemenag telah melanggar Peraturan Menteri Agama No 14 tahun 2012 Bab IX tentang Pelayanan Akomodasi dan Konsumsi Haji.

Ia pun menggugat dengan Pasal 1365 KUHPerdata tentang Perbuatan Melawan Hukum.

Tuntutan ganti rugi yang ia layangkan dengan rincian Rp150 juta kerugian materiel dan Rp1 miliar kerugian immateriel.

Prayitno juga meminta agar Kemenag meminta maaf kepada jemaah haji Indonesia. 

Sementara itu, hingga berita ini dinturunkan pihak-pihak yang terkait dalam hal ini Kemenag Sidoarjo dan Kemenag Jatim masih belum memberikan keterangan resmi soal hal tersebut. (khu/far)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lirik Lagu Puisi Kota - Maudy Ayunda dan Iwan Fals, Kolaborasi Unik Beda Generasi yang Lagunya Punya Makna Mendalam soal...

Lirik Lagu Puisi Kota - Maudy Ayunda dan Iwan Fals, Kolaborasi Unik Beda Generasi yang Lagunya Punya Makna Mendalam soal...

Pada 25 November 2024, Maudy merilis lagu kolaborasinya dengan Iwan Fals berjudul "Puisi Kota". Sajikan harmonis suara memikat, berikut lirik lagu "Puisi Kota".
Tanpa Basa-basi, Pemain Bali United Ini Bertekad Bawa Timnas Indonesia Rebut Gelar Juara Piala AFF 2024

Tanpa Basa-basi, Pemain Bali United Ini Bertekad Bawa Timnas Indonesia Rebut Gelar Juara Piala AFF 2024

Bek Bali United, Kadek Arel menegaskan bahwa dirinya bertekad membawa Timnas Indonesia merebut gelar juara Piala AFF 2024.
Di Tengah Proses Cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Curhat ke Ustaz Hanan Attaki: Harus Bertahan…

Di Tengah Proses Cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Curhat ke Ustaz Hanan Attaki: Harus Bertahan…

Paula Verhoeven lebih religius ditengah kabar perceraiannya dengan Baim Wong. Ia bahkan sempat mengungkap kegundahannya kepada Ustaz Hanan Attaki. Seperti apa?
Mulai Sekarang Rutin Minum Cairan Khusus ini Setiap Mau Shalat, dr Zaidul Akbar Bilang Manfaatnya Luar Biasa untuk Tubuh

Mulai Sekarang Rutin Minum Cairan Khusus ini Setiap Mau Shalat, dr Zaidul Akbar Bilang Manfaatnya Luar Biasa untuk Tubuh

Ahli kesehatan dan pendakwah, dr Zaidul Akbar mengatakan bahwa jika rutin mengonsumsi cairan ini sebelum shalat, manfaatnya untuk tubuh sangat luar biasa.
Shin Tae-yong Blak-blakan Sebut Alasan Pilih Bali Alih-alih Jakarta sebagai Tempat TC Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Lapangannya Sangat Baik

Shin Tae-yong Blak-blakan Sebut Alasan Pilih Bali Alih-alih Jakarta sebagai Tempat TC Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Lapangannya Sangat Baik

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, secara blak-blakan mengungkapkan alasan memilih Bali alih-alih Jakarta sebagai tempat pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia.
Hari Kedua TC di Bali Jelang Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Fokus Tingkatkan Fisik Pemain Timnas Indonesia

Hari Kedua TC di Bali Jelang Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Fokus Tingkatkan Fisik Pemain Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kembali pimpin pemusatan latihan hari ke-2 skuad Garuda di Bali jelang tampil di Piala AFF 2024.
Trending
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan respons usai Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia di ranking FIFA edisi November 2024.
Selengkapnya
Viral