Probolinggo, tvOnenews.com - Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Probolinggo akan terus berupaya mengawal masa panen raya petani tembakau di sembilan kecamatan di bagian timur wilayah Kabupaten Probolinggo.
"Kami meminta kepada pemerintah setempat, agar melakukan koordinasi dengan pihak gudang. Supaya harga tembakau tetap tinggi, sehingga hasilnya bisa menutupi modal tanam," katanya pada Selasa (22/8).
Pihak HKTI Kabupaten Probolinggo akan terus melakukan pemantauan atas keluhan, apabila ditemukan ada permasalahan yang merugikan petani tembakau.
"Berkoordinasi dengan petani tembakau merupakan pilihan utama, untuk mengetahui permasalahan yang ada di lapangan," imbuhnya.
Sementara itu, Irawan, salah satu petani tembakau Desa Tamansari menyampaikan, saat ini panen raya tembakau sangat menguntungkan karena harganya cukup tinggi.
"Harga tembakau cukup tinggi dibandingkan tahun lalu, yakni Rp55.000 per kilogramnya sebelumnya hanya Rp45.000 per kilogramnya mas," terangnya.
Load more